1.500 Kapal Layar Dunia Mudah Mampir ke Indonesia

Rabu, 05 November 2014 - 16:02 WIB
1.500 Kapal Layar Dunia...
1.500 Kapal Layar Dunia Mudah Mampir ke Indonesia
A A A
JAKARTA - Pemerintah saat ini tengah mengupayakan untuk mempermudah proses perizinan kapal wisata dan kapal yacht berlayar ke Indonesia.

Menteri Koordinator (Menko) bidang Kemaritiman Indroyono Soesilo mengungkapkan, dengan dipermudahnya proses izin tersebut, setidaknya akan ada 1.500 kapal layar seluruh dunia yang bisa mampir ke Indonesia.

"Jadi, nanti ada 1.500 kapal layar seluruh dunia bisa mampir ke Indonesia langsung masuk ke wilayah kita. Kabupaten, pesisir pantai dan sebagainya," katanya di Gedung KKP, Jakarta, Rabu (5/11/2014).

Pihaknya juga sepakat untuk meminta Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) memperkuat sistem pelayanan satu atap online.

"Sekarang sudah dilaksanakan uji cobanya. Sekarang (perizinan) hanya 2-3 hari. Ini kita buat satu hari," tandasnya.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0903 seconds (0.1#10.140)