Lima Penerbangan Bandung-Surabaya Gagal Terbang

Senin, 19 Januari 2015 - 14:58 WIB
Lima Penerbangan Bandung-Surabaya...
Lima Penerbangan Bandung-Surabaya Gagal Terbang
A A A
BANDUNG - Sebanyak lima penerbangan rute Bandara Internasional Husein Sastranegara, Bandung menuju Surabaya, hari ini gagal terbang akibat perbaikan runway atau landasan pacu di Bandara Internasioal Juanda.

"Iya betul (lima pesawat gagal berangkat) karena ada kerusakan runway di sana (Bandara Juanda)," ujar General Manager PT Angkasa Pura II, Yayan Hendrayani, Senin (19/1/2015).

Menurutnya, informasi itu diterima secara mendadak, yaitu sekitar pukul 11.00 WIB. Perbaikan runway diperkirakan baru tuntas pada pukul 17.00 WIB.

"Hari ini ada lima penerbangan Bandung-Surabaya, masing-masing dua dari Lion Air, dua dari Air Asia, dan satu Garuda Indonesia," jelas Yayan.

Dia menyebutkan informasi itu sudah diketahui masing-masing maskapai agar diteruskan kepada penumpang. Untuk masalah penggantian jadwal penerbangan atau ganti rugi lainnya di luar kewenangan PT Angkasa Pura II.

"Soal itu diserahkan ke masing-masing maskapai," tandas Yayan.
(dmd)
Berita Terkait
Daftar Terbaru Bandara...
Daftar Terbaru Bandara Internasional di Indonesia: 17 Bandara Turun Kelas
Target Penyelesaian...
Target Penyelesaian Bandara Dhoho di Kediri pada Akhir Tahun 2023
Bikin Ngilu, Inilah...
Bikin Ngilu, Inilah 5 Bandara Paling Berbahaya di Dunia!
Warga Jogja Bakal Dapat...
Warga Jogja Bakal Dapat Kado HUT RI ke-76, Apa Itu?
Proyek Bandara Kediri...
Proyek Bandara Kediri Dimulai, Pemerintah Gandeng Gudang Garam
Berkat Digitalisasi,...
Berkat Digitalisasi, Bandara Soetta Naik Peringkat ke-35 Bandara Terbaik Dunia
Berita Terkini
Kejar Pertumbuhan Ekonomi...
Kejar Pertumbuhan Ekonomi 8% Butuh Konektivitas Andal
6 jam yang lalu
Dampak Perang Dagang,...
Dampak Perang Dagang, DPR Dorong Impor Gas Penuhi Kebutuhan Industri
7 jam yang lalu
3 Fakta Menarik Singapore...
3 Fakta Menarik Singapore Airlines, Beri Bonus Fantastis 8 Kali Gaji dalam Setahun
9 jam yang lalu
Benahi Truk ODOL, Aptrindo:...
Benahi Truk ODOL, Aptrindo: Jangan Sampai Omon-omon, Harus Ada Roadmap Jelas
9 jam yang lalu
Sanksi AS Gagal Runtuhkan...
Sanksi AS Gagal Runtuhkan Moskow, Rusia Catat Pertumbuhan Ekonomi 4,1%
10 jam yang lalu
Scooter Prix dan Pertamina...
Scooter Prix dan Pertamina Mandalika Racing Series Bisa Menjadi Katalisator Ekonomi
10 jam yang lalu
Infografis
Militer Israel Akui...
Militer Israel Akui Gagal Hadapi Operasi Badai al-Aqsa 7 Oktober
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved