PTBA Tebar Dividen Rp324,60 per Saham
A
A
A
JAKARTA - Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT Bukit Asam (Persero) Tbk (PTBA) hari ini memutuskan untuk membagikan dividen tunai sebesar Rp705,7 miliar atau Rp324,60 per saham untuk tahun buku 2014.
Direktur Utama PTBA Milawarma mengatakan, bahwa dividen tersebut sebesar 35% dari total laba bersih perseroan sepanjang tahun lalu yang sebesar Rp2,02 triliun.
"Kita bagikan dividen 35% dari laba bersih tahun lalu. Jadi sekitar Rp324,60 per saham," ujarnya di Hotel JS Luwansa, Jakarta, Senin (30/3/2015).
Dia menjelaskan, sisa laba bersih akan digunakan perseroan sebagai laba ditahan, untuk memperkuat struktur permodalan perseroan tahun ini. "Sisanya tentu akan kita gunakan untuk permodalah kita tahun ini," jelas Milawarma.
Sekadar informasi, pada 2014 laba bersih perseroan sebesar Rp2,02 triliun atau tumbuh 10% dibanding periode sama tahun sebelumnya sebesar Rp1,83 triliun. Pendapatan perseroan sebesar Rp13,08 triliun atau 17% lebih tinggi dibanding 2013.
Sementara, laba bersih dan pendapatan tersebut merupakan hasil penjualan batu bara sebesar 17,96 juta ton, yang terdiri dari pasokan untuk pasar domestik sebesar 9,59 juta ton atau 52% dari total penjualan. Sedangkan ekspor tercatat sebesar 8,66 juta ton atau 48% dari total penjualan.
Direktur Utama PTBA Milawarma mengatakan, bahwa dividen tersebut sebesar 35% dari total laba bersih perseroan sepanjang tahun lalu yang sebesar Rp2,02 triliun.
"Kita bagikan dividen 35% dari laba bersih tahun lalu. Jadi sekitar Rp324,60 per saham," ujarnya di Hotel JS Luwansa, Jakarta, Senin (30/3/2015).
Dia menjelaskan, sisa laba bersih akan digunakan perseroan sebagai laba ditahan, untuk memperkuat struktur permodalan perseroan tahun ini. "Sisanya tentu akan kita gunakan untuk permodalah kita tahun ini," jelas Milawarma.
Sekadar informasi, pada 2014 laba bersih perseroan sebesar Rp2,02 triliun atau tumbuh 10% dibanding periode sama tahun sebelumnya sebesar Rp1,83 triliun. Pendapatan perseroan sebesar Rp13,08 triliun atau 17% lebih tinggi dibanding 2013.
Sementara, laba bersih dan pendapatan tersebut merupakan hasil penjualan batu bara sebesar 17,96 juta ton, yang terdiri dari pasokan untuk pasar domestik sebesar 9,59 juta ton atau 52% dari total penjualan. Sedangkan ekspor tercatat sebesar 8,66 juta ton atau 48% dari total penjualan.
(izz)