KAI Belum Pastikan Tambah Kereta Lebaran

Senin, 13 April 2015 - 11:56 WIB
KAI Belum Pastikan Tambah...
KAI Belum Pastikan Tambah Kereta Lebaran
A A A
JAKARTA - PT Kereta Api Indonesia (KAI) mengungkapkan belum dapat memastikan adanya penambahan tiket kereta ataupun fisik kereta dalam menghadapi arus mudik Lebaran. Pihaknya masih akan melihat sampai mendekati hari H apakah penambahan tersebut diperlukan atau tidak.

Direktur Utama (Dirut) PT KAI mengatakan, pihaknya juga akan melihat target kota terbanyak yang menjadi tujuan pemudik tahun ini.

"Begini, penambahan tiket itu nanti akan kita pikirkan, mendekati hari H. Karena kita mau tahu penyebarannya kemana yang paling banyak. Mereka (penumpang) bisa datang sehari dua hari sebelum hari H. Kita lihat dulu spektrumnya gimana," ujarnya disela-sela peluncuran e-kiosk di Stasiun Gambir, Jakarta, Senin (13/4/2015).

Namun demikian, Edi menjanjikan, beberapa hari sebelum hari H pihaknya baru akan diputuskan, apakah akan ada tambahan kereta atau tidak.

"Ini memang kadang-kadang juga kita berharap masyarakat kita tidak berbuat nakal. Artinya, dia booking, terus enggak bayar, dia tutup. Kan yang sering terjadi begini," ungkap dia.

Pihaknya juga belum bisa menyebutkan proyeksi angka penambahan tiket. Namun diperkirakan pasti akan mengalami kenaikan penumpang untuk tahun ini.

"Belum ada proyeksi angka. Tapi prediksi penumpang tahun ini Lebaran akan meningkat 3%-4%. Kalau itu terjadi, keretanya akan kita tambah. Tahun lalu untuk tambahannya sekitar enam kereta. Tujuannya macam-macam tapi mayoritasnya ke timur," ujar Edi.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1154 seconds (0.1#10.140)