MNC Bank Sukses Gelar Tabungan Dahsyat Arisan, Tebar Hadiah Rp1,4 Miliar

Selasa, 23 Januari 2024 - 14:35 WIB
MNC Bank sukses menyelenggarakan Program Tabungan Dahsyat Arisan yang digelar sebanyak 10 kali sejak Desember 2023 hingga Januari 2024. FOTO/dok.SINDOnews
JAKARTA - Wujudkan komitmen dalam meningkatkan kepuasan nasabah, MNC Bank sukses menyelenggarakan Program Tabungan Dahsyat Arisan yang digelar sebanyak 10 kali sejak Desember 2023 hingga Januari 2024. Dalam kesempatan tersebut, sebanyak 172 nasabah yang mengikuti program berhasil mendapatkan hadiah dengan total nilai mencapai Rp1,4 miliar.

Presiden Direktur MNC Bank, Rita Montagna menyampaikan, "Menjadi sebuah kebanggaan bagi kami di MNC Bank untuk bisa memberikan apresiasi kepada nasabah yang telah setia menggunakan produk dan layanan MNC Bank selama ini. Program Tabungan Dahsyat Arisan ini menjadi momentum untuk menunjukkan komitmen kami dalam memberikan pelayanan terbaik."





Hans Nicholas Setiawan salah satu nasabah MNC Bank kantor cabang Yogyakarta mengucapkan rasa syukur yang tak terkira ketika mendapatkan hadiah saat mengikuti program Tabungan Dahsyat Arisan. “Saya belum pernah mendapatkan hadiah sebesar ini hanya dengan menempatkan dana di MNC Bank. Melalui hadiah yang diterima, saya semakin yakin bahwa menabung di MNC Bank memang penuh dengan keuntungan, karena selain mendapatkan hadiah, saya juga mendapatkan bunga simpanan dari dana yang saya tempatkan. Semoga MNC Bank dapat terus maju dan menjaga layanan primanya seperti sekarang ini”.

Tabungan Dahsyat Arisan merupakan program loyalitas yang memberikan kesempatan kepada nasabah untuk mendapatkan hadiah menarik dengan cara menabung di MNC Bank. Nasabah yang mengikuti program hanya perlu membuka rekening Tabungan Dahsyat Arisan dan melakukan penambahan saldo minimal Rp250 juta dengan tenor 6 atau 12 bulan.

“Melalui tagline Semua Pasti Menang, MNC Bank sengaja menghadirkan program ini dengan hadiah yang menarik dan beragam agar bisa menjadi motivasi bagi nasabah untuk menabung dan meningkatkan saldo tabungannya. Selain itu, program ini juga menjadi upaya kami untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menabung, jadi dari sisi inklusivitas keuangannya juga kami perhatikan.” ujar Rita.

Sepanjang penyelenggaraan program Tabungan Dahsyat Arisan secara nasional di wilayah Jabodetabek, Bandung, Medan, Bali, Makassar, Pekanbaru, Batam, Jambi, Yogyakarta, Solo dan Semarang, hadiah yang diberikan bukan hanya uang tunai, namun juga logam mulia, motor listrik, peralatan elektronik, hingga voucher belanja menarik.

Rita menambahkan, “Dengan berakhirnya program Tabungan Dahsyat Arisan, nasabah juga tidak perlu khawatir, karena kami masih menyediakan loyalty program menarik lainnya seperti Tabungan Dahsyat Berhadiah dan Tabungan Dahsyat Bundling”

Secara rinci, program Tabungan Dahsyat Berhadiah dikhususkan kepada nasabah yang ingin memiliki hadiah yang diinginkan dengan skema penempatan dana melalui fleksibilitas untuk menentukan sendiri tempo menabung yang diinginkan, hingga memilih skema setoran yang paling cocok untuk mereka. Dalam program Tabungan Dahsyat Berhadiah, ada dua pilihan skema menabung yang bisa dipilih:
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More