Begini Harapan MNC Asset Management di Usia 24 Tahun
Selasa, 28 Mei 2024 - 22:22 WIB
JAKARTA - MNC Asset Management genap berusia 24 tahun pada 25 Mei 2024. Hal ini menjadikan MNC Asset sebagai perusahaan Manajer Investasi salah satu yang tertua di Indonesia.
Direktur Utama MNC Asset Management Frery Kojongian mengungkapkan, mengusung tema Strength in Unity korporasi terus berupaya mencapai visi misi dengan dukungan seluruh karyawan, mitra internal MNC Group maupun eksternal untuk bersinergi dan kolaborasi. MNC Asset Management terus berinovasi dan beradaptasi dalam pelayanan serta produk investasi dalam rangka merespon seluruh perkembangan dan perubahan.
"Harapan kami di usia yang ke-24 tahun ini korporasi dapat terus konsisten memberikan pelayanan terbaik dan memudahkan bagi nasabah melalui digitalisasi. Tentunya kami juga berupaya terus menghadirkan produk-produk reksa dana yang mampu beradaptasi terhadap market dan tentunya tetap berada pada koridor peraturan yang berlaku," terang Frery.
Frery menuturkan, sejak didirikan pada 25 Mei 2000, MNC Asset Management telah tumbuh dan berkembang menjadi salah satu perusahaan manajer investasi yang adaptif menghadapi perkembangan zaman dengan didukung oleh fund manager yang berpengalaman dan bersertifikasi.
Menurut dia MNC Asset Management telah berhasil menavigasi berbagai tantangan dan berinovasi dalam layanan nasabah, salah satunya adalah dengan bekerjasama dengan Bank Kustodian besar di Indonesia.
Dalam kesempatan yang sama, Direktur MNC Asset Management Dimas Aditya Ariadi optimis di usia yang ke-24 tahun ini, pihaknya dapat terus terbang tinggi untuk mencapai visi misi perusahaan.
"Kami juga menargetkan untuk terus memperluas layanan para nasabah dengan menambah kerjasama pemasaran reksa dana melalui Sekuritas, Bank, maupun aplikasi investasi online, sehingga dengan cara ini nasabah akan mudah untuk menemukan produk reksa dana MNC Asset," ungkap Dimas.
Selain itu program digitalisasi juga terus dikembangkan oleh MNC Asset Management melalui aplikasi reksa dana online MotionFunds. Nantinya aplikasi reksa dana online ini akan memudahkan nasabah untuk subscription, switching, dan redemption di mana saja dan kapan saja.
Lihat Juga: Belajar Investasi Reksa Dana, Mahasiswa Universitas Swadaya Gunung Jati Kunjungi Kantor Pusat MNC Sekuritas
Direktur Utama MNC Asset Management Frery Kojongian mengungkapkan, mengusung tema Strength in Unity korporasi terus berupaya mencapai visi misi dengan dukungan seluruh karyawan, mitra internal MNC Group maupun eksternal untuk bersinergi dan kolaborasi. MNC Asset Management terus berinovasi dan beradaptasi dalam pelayanan serta produk investasi dalam rangka merespon seluruh perkembangan dan perubahan.
"Harapan kami di usia yang ke-24 tahun ini korporasi dapat terus konsisten memberikan pelayanan terbaik dan memudahkan bagi nasabah melalui digitalisasi. Tentunya kami juga berupaya terus menghadirkan produk-produk reksa dana yang mampu beradaptasi terhadap market dan tentunya tetap berada pada koridor peraturan yang berlaku," terang Frery.
Frery menuturkan, sejak didirikan pada 25 Mei 2000, MNC Asset Management telah tumbuh dan berkembang menjadi salah satu perusahaan manajer investasi yang adaptif menghadapi perkembangan zaman dengan didukung oleh fund manager yang berpengalaman dan bersertifikasi.
Menurut dia MNC Asset Management telah berhasil menavigasi berbagai tantangan dan berinovasi dalam layanan nasabah, salah satunya adalah dengan bekerjasama dengan Bank Kustodian besar di Indonesia.
Dalam kesempatan yang sama, Direktur MNC Asset Management Dimas Aditya Ariadi optimis di usia yang ke-24 tahun ini, pihaknya dapat terus terbang tinggi untuk mencapai visi misi perusahaan.
"Kami juga menargetkan untuk terus memperluas layanan para nasabah dengan menambah kerjasama pemasaran reksa dana melalui Sekuritas, Bank, maupun aplikasi investasi online, sehingga dengan cara ini nasabah akan mudah untuk menemukan produk reksa dana MNC Asset," ungkap Dimas.
Selain itu program digitalisasi juga terus dikembangkan oleh MNC Asset Management melalui aplikasi reksa dana online MotionFunds. Nantinya aplikasi reksa dana online ini akan memudahkan nasabah untuk subscription, switching, dan redemption di mana saja dan kapan saja.
Lihat Juga: Belajar Investasi Reksa Dana, Mahasiswa Universitas Swadaya Gunung Jati Kunjungi Kantor Pusat MNC Sekuritas
(nng)
tulis komentar anda