Penerbangan Berangsur Pulih, AP II Optimalkan Kapasitas Terminal 2 dan 3

Selasa, 21 Juli 2020 - 23:33 WIB
loading...
A A A
Dengan demikian, ungkap dia, nantinya di Terminal 3 akan dilayani penerbangan rute domestik dari Garuda Indonesia dan Citilink. Di Terminal 3 saat ini juga dilayani penerbangan rute internasional yang dioperasikan oleh maskapai nasional dan maskapai asing.

Peningkatan jumlah penumpang harus selalu diikuti kesiapan dan kesigapan personel PT Angkasa Pura II dan stakeholder lainnya di bandara dalam melakukan pengawasan dan mengawal jalannya protokol di tengah pandemi Covid-19. (Baca juga: Puluhan Pegawai Otoritas Bandara Makassar Terpapar COVID-19 )

“Tujuan utama PT Angkasa Pura II bersama stakeholder lain adalah mewujudkan Safe Airport, Healthy Airport dan Hygiene Airport guna menjaga kepercayaan masyarakat pada transportasi udara,” ujar Muhamad Wasid.

Adapun Safe Airport, Healthy Airport dan Hygiene Airport antara lain dicapai antara lain melalui berbagai fasilitas tambahan seperti pedal tombol lift, tersebarnya hand sanitizer dan wastafel, UV Sterilizer di berbagai titik.

Selain itu juga penyemprotan disinfektan di seluruh area secara rutin, kewajiban penggunaan masker, sirkulasi udara yang baik di terminal, disamping juga pemenuhan berbagai protokol sebagai upaya pencegahan penyebaran Covid-19.
(ind)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3195 seconds (0.1#10.140)