Batik Nasabah PNM Dilirik Jokowi Saat Gelar Batik Nusantara 2023

Kamis, 03 Agustus 2023 - 12:51 WIB
loading...
Batik Nasabah PNM Dilirik...
Presiden Joko Widodo atau Jokowi melirik produk milik Nasabah Permodalan Nasional Madani (PNM), Erawati atau yang akrab dipanggil Era, di Gelar Batik Nusantara (GBN) 2023. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo atau Jokowi melirik produk milik Nasabah Permodalan Nasional Madani (PNM) , Erawati atau yang akrab dipanggil Era, di Gelar Batik Nusantara (GBN) 2023 di Senayan Park, Jakarta Pusat pada Rabu, 2 Agustus 2023.

Batik adalah wajah kita, batik adalah kehormatan kita dan melalui batik telah tercipta lapangan kerja yang sangat banyak,” imbuh Jokowi saat membuka acara Yayasan Batik Indonesia (YBI) ini yang sempat terhenti karena pandemi kemarin.



Selain Jokowi dan Iriana, kemeriahan ini juga dihadiri oleh Direktur Utama PT Permodalan Nasional Madani (PNM), Arief Mulyadi. Ikut memamerkan kecantikan kain batik di GBN, motif khas Blora milik Nasabah PNM ini berhasil mencuri perhatian Jokowi.

Memiliki nasabah dari berbagai sektor usaha, PNM mendorong pelaku UMKM batik binaannya untuk berpartisipasi dalam GBN ini. Diterbangkan dari berbagai daerah di Indonesia, 8 keunikan motif batik terpajang dari 8 nasabah unggulan PNM, Era salah satunya.



Ia tidak menyangka mendapatkan kesempatan menceritakan motif batik Blora kepada Presiden Republik Indonesia. “Dulu Pak Jokowi pernah ke Kabupaten Blora, tetapi saya tidak sempat menjabat tangan beliau. Sekarang akhirnya sampai beliau pegang kain batik saya,” serunya bersemangat.

Menghadirkan pendampingan usaha kepada 14,6 juta nasabahnya, PNM juga terus mengupayakan akses kepada pelaku UMKM binaan. Terutama mempertemukan nasabah dengan akses pasar agar meluasnya jangkauan usaha. Disamping klasterisasi usaha yang dilakukan rutin, ajang pameran dan bazar juga kerap dilakukan. Salah satunya melalui acara kali ini.

“Kedekatan PNM dan nasabahnya itu tidak sebatas pembiayaan saja, tetapi pemberdayaan. Saat bicara pemberdayaan kami ingin nasabah punya growth mindset agar visi kami membuat mereka tumbuh, peduli, dan menginspirasi itu nyata,” ucap Arief, “maka dari itu, kegiatan jadi salah satu cara agar ibu-ibu nasabah kami semakin terpapar dinamika pasar,” lanjutnya.

Bergabungnya Era sebagai nasabah binaan PNM memasuki tahun ke-7. Berawal dari plafond sebesar Rp10.000.000, kini omzet meningkatkan plafond Era hingga Rp250.000.000. Kreasi produk yang dipamerkan ala motif Blora ini beragam, seperti jaket, outer, tas, bahkan kain dengan cetak eco-print. Harga yang ditawarkan juga terjangkau, mulai dari Rp100.000 - Rp750.000.

Bagi warga Jakarta yang ingin mendapatkan berbagai motif batik khas yang ciamik dari berbagai daerah, dapat langsung mengunjungi Lantai Ground, Senayan Park, Jakarta. Anda dapat menikmati booth nasabah PNM yang menawarkan mulai dari motif batik Mega Mendung, Gentongan, Kawung, bahkan terdapat batik dengan pewarna indigofera yang diturunkan lebih dari 50 tahun. Meraup kocek yang cukup terjangkau untuk anda bisa membawa pulang kain warisan bangsa ini.
(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Perusahaan AS Tetap...
Perusahaan AS Tetap Ekspansi di Tengah Kebijakan Efisiensi Pemerintah
Perluas Layanan Pembiayaan,...
Perluas Layanan Pembiayaan, SIF Perluas Jangkauan hingga Makassar
Kolaborasi Perusahaan...
Kolaborasi Perusahaan Asuransi Ini dan Perbankan Hadirkan Perlindungan Unik
IHSG Hari Ini Berakhir...
IHSG Hari Ini Berakhir Perkasa di Level 6.678, Nilai Transaksi Tembus Rp10,05 T
Deretan Gedung Pendidikan...
Deretan Gedung Pendidikan Garapan Waskita, Lengkap dengan Nilai Proyeknya
Genjot Transformasi...
Genjot Transformasi Digital, Anak Usaha Raksasa Telekomunikasi Jerman Perluas Pasar di RI
Contact Center Perusahaan...
Contact Center Perusahaan Penyedia Outsourching Beri Solusi SDM Terbaik
Bidik Pasar Singapura,...
Bidik Pasar Singapura, KIN dan Morinaga Kolaborasi Hadirkan Inovasi Susu Premium
Meluruskan Persepsi...
Meluruskan Persepsi dan Menguak Rahasia MSG Melalui Demo Masak
Rekomendasi
Benarkah Musibah Ketentuan...
Benarkah Musibah Ketentuan Allah atau Akibat Dosa?
Kronologi Yuke Dewa...
Kronologi Yuke Dewa 19 Diduga Tabrak Anak Kecil di Tasikmalaya, Beri Bantuan Rp10 Juta
Gerak Cepat Polres Pelabuhan...
Gerak Cepat Polres Pelabuhan Tanjung Priok Bantu Keluarga Telantar Pulang ke Depok
Berita Terkini
Dampak Perang Dagang,...
Dampak Perang Dagang, DPR Dorong Impor Gas Penuhi Kebutuhan Industri
55 menit yang lalu
3 Fakta Menarik Singapore...
3 Fakta Menarik Singapore Airlines, Beri Bonus Fantastis 8 Kali Gaji dalam Setahun
2 jam yang lalu
Benahi Truk ODOL, Aptrindo:...
Benahi Truk ODOL, Aptrindo: Jangan Sampai Omon-omon, Harus Ada Roadmap Jelas
2 jam yang lalu
Sanksi AS Gagal Runtuhkan...
Sanksi AS Gagal Runtuhkan Moskow, Rusia Catat Pertumbuhan Ekonomi 4,1%
3 jam yang lalu
Scooter Prix dan Pertamina...
Scooter Prix dan Pertamina Mandalika Racing Series Bisa Menjadi Katalisator Ekonomi
3 jam yang lalu
Kementerian BUMN Dorong...
Kementerian BUMN Dorong Penguatan Komunikasi Digital Lewat Workshop Media Sosial Berbasis AI
3 jam yang lalu
Infografis
Qatar, UEA, dan Israel...
Qatar, UEA, dan Israel Gelar Latihan Militer Bersama
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved