MNC Vision Network dan MNC Peduli Berikan Donasi ke Rumah Singgah Pasien Izi

Jum'at, 11 Agustus 2023 - 19:41 WIB
loading...
MNC Vision Network dan...
MNC Vision Networks bersama dengan MNC Peduli menyelenggarakan kegiatan pemberian bantuan berupa kebutuhan sehari-hari di Rumah Singgah Pasien, Izi di Cempaka Bawah, Palmerah, Jakarta Barat, Jumat (11/8/2023). FOTO/dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Dalam mewujudkan salah satu bentuk kepedulian sosial kepada masyarakat, PT MNC Vision Networks Tbk bersama dengan MNC Peduli menyelenggarakan kegiatan pemberian bantuan berupa kebutuhan sehari-hari di Rumah Singgah Pasien, Inisiatif Zakat Indonesia (Izi) di Cempaka Bawah, Palmerah, Jakarta Barat.

Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Director Of Marketing And Product Management MNC Vision Networks, Adita Widyansari.

"Alhamdulillah kami dari MNC Vision Network dan MNC peduli menyampaikan kepedulian kami kepada masyarakat, di mana kami berkunjung ke Rumah Singgah Pasien dari Inisiatif Zakat Indonesia di mana kami memberikan donasi berupa kebutuhan sehari-hari untuk pasien yang berada di Rumah Singgah ini yang tidak jauh dari rumah sakit terdekat," kata Adita usai menyerahkan bantuan donasi sosial, Jumat (11/8/2023).



Adita juga mengucapkan terima kasih kepada Rumah Singgah Pasien IZI karena telah memberikan sambutan yang hangat atas kedatangan tim dari MNC serta segenap kru dan panitia yang ikut berpartisipasi dalam kegiatan sosial.

"Acara hari ini dapat berjalan dengan baik. Tidak hanya kami dari MNC yang bersemangat dalam acara ini, tetapi antusias dari penghuni di Rumah Singgah Pasien, Inisiatif Zakat Indonesia pun sangat tinggi dan membuat seluruh rangkaian acara hari ini dapat berjalan dengan lancar," ucapnya.

Adita berharap, apa yang dilakukan oleh MNC Vision Network dan MNC Peduli bisa menjadi inspirasi bagi korporasi-korporasi lain maupun kepada personal untuk bisa memberikan bantuan, memberikan empati, dan menumbuhkan semangat gotong royong untuk membantu masyarakat yang membutuhkan.



"Alhamdulillah kegiatan CSR yang dilakukan oleh MNC Vision Network dan MNC peduli ini kita lakukan sebulan sekali dan ini akan terus dilakukan sebagai bentuk kepedulian sosial kami kepada masyarakat di seluruh Indonesia," tuturnya.

Selain memberikan bantuan, Adita juga menyempatkan diri untuk menyapa dan berbincang dengan sejumlah pasien yang sedang dirawat yang berasal dari beberapa wilayah di Indonesia.
(nng)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Lewat Donasi Buku, KB...
Lewat Donasi Buku, KB Bank Perluas Akses Literasi kepada Masyarakat
Masjid Bersih, Ibadah...
Masjid Bersih, Ibadah Khusyuk: KEK MNC Lido City Konsisten Jaga Kenyamanan Jamaah
MNC Land dan MNC Peduli...
MNC Land dan MNC Peduli Kembali Gelar Senam Sehat di KEK Lido, Warga Sangat Antusias
Tim Peduli Masjid Antusias...
Tim Peduli Masjid Antusias Bersihkan Masjid Alfalah, Bukti Kepedulian KEK MNC Lido City
Peduli Masjid Cigombong,...
Peduli Masjid Cigombong, Lengkapi Daftar Panjang Program CSR MNC Lido City
MNC Lido City Gencarkan...
MNC Lido City Gencarkan Program Peduli Masjid, DKM Al Ahzim Cigombong: Alhamdulillah
Baksos Kesehatan MNC...
Baksos Kesehatan MNC Lido City Disambut Suka Cita Warga Cigombong
MNC Peduli Berikan 1.000...
MNC Peduli Berikan 1.000 Kacamata Gratis kepada Anak-anak di Jakarta
Hanny & Friends Komitmen...
Hanny & Friends Komitmen Lakukan Gerakan Healthy dan Charity Bersama MNC Land
Rekomendasi
Inilah Penyebab Demo...
Inilah Penyebab Demo Turki, Ribuan Warga dan Mahasiswa Turun ke Jalan
Hangatnya Ramadan, Partai...
Hangatnya Ramadan, Partai Perindo Babel Berbagi Takjil, Bukber, dan Santuni Anak Yatim
Buka Puasa Bersama,...
Buka Puasa Bersama, Jokowi dan Surya Paloh Kompak Tanya RUU TNI ke Puan
Berita Terkini
Prudential Syariah Beri...
Prudential Syariah Beri Asuransi Gratis bagi 100 Pengemudi Ojol Perempuan
4 jam yang lalu
Serambi MyPertamina...
Serambi MyPertamina Siap Layani Pemudik Istirahat di Jalur Mudik
4 jam yang lalu
Bank Mandiri Taspen...
Bank Mandiri Taspen Libatkan 380.000 Nasabah dalam Program Tiga Pilar Mantap
4 jam yang lalu
16 Hari Setop Beroperasi...
16 Hari Setop Beroperasi Selama Mudik, Pengusaha Truk Bisa Rugi Triliunan
5 jam yang lalu
Presiden Direktur MNC...
Presiden Direktur MNC Life Risye Dillianti Didapuk Jadi Wakil Ketua Umum AFTECH
5 jam yang lalu
Bos MNC Life Jadi Wakil...
Bos MNC Life Jadi Wakil Ketua Umum VI AFTECH, Pandu Sjahrir: Bisa Dorong Inovasi
5 jam yang lalu
Infografis
2 Alasan Buaya Hidup...
2 Alasan Buaya Hidup Berdampingan dan Tidak Mau Memakan Capybara
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved