MNC Sekuritas Resmikan Galeri Investasi di STIE Sakti Alam Kerinci

Rabu, 29 November 2017 - 11:28 WIB
MNC Sekuritas Resmikan Galeri Investasi di STIE Sakti Alam Kerinci
MNC Sekuritas Resmikan Galeri Investasi di STIE Sakti Alam Kerinci
A A A
KERINCI - Pasca meluncurkan layanan rekening saham instan dengan pemanfaatan KTP elektronik, MNC sekuritas terus militan mengejar pencapaian akhir 2017. Hal ini dibuktikan melalui peresmian point of sales menjelang akhir tahun ini.

MNC Sekuritas kembali meresmikan Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia (BEI), kali ini hadir di STIE Sakti Alam Kerinci, Provinsi Jambi.

Direktur Utama MNC Sekuritas Susy Meilina melalui perwakilan MNC Sekuritas Cabang Padang, Jose Rizal mengatakan, bila saat ini pihaknya sudah memiliki 104 point of sales termasuk di antaranya 66 galeri investasi yang tersebar di perguruan tinggi dan universitas di Indonesia.

"Sampai akhir tahun ini kami masih memiliki agenda peresmian point of sales yang merupakan perluasan jaringan MNC Sekuritas agar mudah dijangkau masyarakat Indonesia," terang Jose disela acara peresmian Galeri investasi di STIE Kerinci, Rabu (29/11/2017).

Sebelumnya, peresmian Galeri Investasi BEI juga hadir diberbagai perguruan, seperti STIE Makasar Bongaya, STIE Bina Karya Tebing Tinggi, serta beberapa perguruan tinggi di Indonesia.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8335 seconds (0.1#10.140)