Terungkap! Khatib Salat Id Viral Singgung Pemilu Curang Ternyata Dosen Non Aktif UAD

Jum'at, 12 April 2024 - 12:50 WIB
loading...
Terungkap! Khatib Salat Id Viral Singgung Pemilu Curang Ternyata Dosen Non Aktif UAD
Khatib salat Idulfitri 1445 H yang videonya viral menyinggung pemilu curang yakni dosen non aktif UAD Yogyakarta Untung Cahyono. Foto/Tangkapan Layar
A A A
BANTUL - Khatib salat Idulfitri 1445 H yang videonya viral menyinggung soal dugaan kecurangan pemilu diketahui sebagai dosen non aktif Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta. Khatib tersebut yakni Untung Cahyono.

Kabid Humas dan Protokol UAD Ariadi Nugraha menjelaskan pihaknya telah menerima informasi lewat berbagai video yang beredar di media sosial terkait isi ceramah tersebut. Menurutnya dalam beberapa komentar terdapat tulisan yang mencatut nama UAD .

Ariadi memberikan konfirmasinya bahwa Untung Cahyono memang pernah menjadi bagian dari UAD sebagai dosen tamu atau dosen tidak tetap Al Islam Kemuhammadiyahan (AIK) di Lembaga Pengembangan Studi Islam (LPSI).



Namun demikian, hubungan kerja tersebut telah berakhir sejak tahun 2022 lalu. ”Saat ini yang bersangkutan sudah tidak aktif mengajar di Universitas Ahmad Dahlan (UAD),” kata Untung dalam keterangan tertulisnya, Jumat (12/4/2024).

Ariadi menegaskan bahwa terkait isi materi ceramah yang disampaikan tidak ada kaitannya secara langsung dengan UAD sebagai institusi yang pernah menjadi tempat Untung bekerja.



Panitia penyelenggara salat Idulfitri 1445 H di Lapangan Tamanan, Kapanewon Banguntapan, Bantul telah menyampaikan permintaan maaf atas adanya kegaduhan ini. Salat id di Lapangan Tamanan itu diselenggarakan oleh Panitia Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) Tamanan.

“Kami mohon maaf untuk itu,” kata Ketua PHBI Tamanan, Sujendro Nugroho saat dihubungi.

Pihaknya juga telah mengklarifikasi masalah ini kepada Kemenag Bantul. PHBI Tamanan akan menjadikan kejadian ini sebagai bahan evaluasi pelaksanaan salat id agar tidak terjadi hal serupa di tahun-tahun selanjutnya.

Sebelumnya, sebuah video memperlihatkan momen jemaah meninggalkan lokasi salat Idul Fitri viral di media sosial ketika khatib menyampaikan ceramah menyangkut pemilu curang. Video yang diunggah oleh Akun X @merapi_uncover.
(ams)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2719 seconds (0.1#10.140)