SINDO Media Selenggarakan Apresiasi CSR Kepada Swasta dan BUMN

Kamis, 31 Januari 2019 - 21:16 WIB
SINDO Media Selenggarakan Apresiasi CSR Kepada Swasta dan BUMN
SINDO Media Selenggarakan Apresiasi CSR Kepada Swasta dan BUMN
A A A
JAKARTA - Tanggung jawab sosial atau corporate social responsibility (CSR) yang dilakukan BUMN dan perusahaan swasta terus meningkat. Bahkan, banyak perusahaan membentuk divisi CSR, melakukan pembangunan berkelanjutan dengan cara mengelola dampak (meminimalkan yang negatif dan memaksimalkan yang positif) terhadap aset perusahaan, seperti karyawan hingga lingkungan sekitar perusahaan itu berada.

SINDO Media pun mengapresiasi perusahaan yang telah menjalankan CSR terhadap lingkungan dan masyarakat sekitar, dengan tajuk Apresiasi CSR 2018. Anugerah yang diselenggarakan SINDO Weekly, Koran SINDO, dan SINDOnews ini, ingin menginspirasi sebanyak mungkin perusahaan melakukan lebih banyak kegiatan CSR, untuk memberi efek positif terhadap citra perusahaan.

Apresiasi CSR 2018 yang diadakan SINDO Media ini diberikan kepada perusahaan yang memiliki pergerakan yang positif untuk kebaikan masyarakat luas di berbagai bidang.

CEO SINDO Media, Sururi Alfaruq, mengatakan CSR punya pengaruh penting untuk memperluas lapangan pekerjaan. Apalagi, penghargaan CSR ini untuk mengoptimalkan kesejahteraan masyarakat.

"Kalau semua perusahaan swasta dan perusahaan BUMN Indonesia melakukan CSR, itu akan akan semakin baik karena penting untuk memperluas lapangan kerja," ujar Sururi Alfaruq di Hotel Grand Sahid Jakarta, Kamis (31/1/2019).

Dalam kesempatan yang sama, Pemimpin Redaksi SINDO Weekly, Nevy Hetaria, menyebutkan CSR kini sudah menjadi salah satu sumber daya pembangunan. Sehingga mendorong tumbuhnya usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) di Indonesia.

"Sebagai bagian dari MNC Group, kami ikut bertanggung jawab untuk terus mendorong perusahaan-perusahaan benar-benar melakukan program CSR secara baik dan mendatangkan manfaat besar bagi masyarakat," tandasnya.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4005 seconds (0.1#10.140)