BRI Pastikan Keandalan Layanan Perbankan saat Libur Iduladha 2024

Minggu, 16 Juni 2024 - 08:22 WIB
loading...
BRI Pastikan Keandalan...
Pada periode libur Iduladha 1445 Hijriah/2024 Masehi, Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk tetap memberikan layanan Kantor BRI secara terbatas.
A A A
JAKARTA - Pada periode libur Iduladha 1445 Hijriah/2024 Masehi, Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk tetap memberikan layanan Kantor BRI secara terbatas.

Adapun layanan terbatas tersedia pada Selasa 18 Juni 2024 di 45 Unit Kantor Operasional (UKO) BRI seluruh Indonesia untuk layanan Nasabah Inti Kerjasama meliputi pembukaan rekening klaim asuransi untuk Jasa
Raharja, setoran untuk Penebusan DO BBM/Non BBM Pertamina, dengan jadwal operasional pukul 08.00 - 12.00 waktu setempat.

Nasabah umum tetap dapat bertransaksi pada Layanan Weekend Banking Reguler yang tersedia pada Sabtu & Minggu, 15 dan 16 Juni 2024.

Direktur Retail Funding and Distribution BRI Andrijanto mengatakan, meskipun periode libur, BRI tetap optimal dalam memberikan pelayanan terbaik dan kenyamanan nasabah. “Di sisi lain, kami senantiasa mengimbau nasabah untuk bertransaksi perbankan secara digital yang memberikan kemudahan akses kapanpun dan di manapun dengan lebih praktis,” ujarnya.

Masyarakat juga dapat memanfaatkan jaringan e-channel seperti ATM/CRM serta fasilitas laku pandai BRI “AgenBRILink” yang jumlahnya mencapai 627 ribu tersebar di seluruh pelosok negeri. Selain itu, nasabah juga dapat memanfaatkan layanan digital banking BRI dalam hal ini Super Apps BRImo yang saat ini sudah memiliki lebih dari 100 fitur serta layanan yang memudahkan masyarakat bertransaksi dan terhubung dengan Contact BRI melalui layanan bebas pulsa.

Layanan dari asisten virtual BRI & Sabrina & (chat Whatsapp nomor 0812 1214 017) juga tersedia. Selain memberikan kemudahan informasi perbankan, Sabrina juga dapat menemani nasabah saat memerlukan informasi lokasi Kantor Operasional BRI, ATM, sekaligus lokasi merchant terdekat dan layanan pengaduan nasabah.

“Layanan perbankan baik secara digital maupun konvensional tersebut kami tujukan untuk memenuhi kebutuhan transaksi masyarakat yang meningkat khususnya pada hari libur. BRI senantiasa mengakomodasi keperluan nasabah selama hari libur Iduladha,” ujarnya.
(ars)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Andalan Masyarakat,...
Andalan Masyarakat, Super App BRImo Dipakai 40 Juta User dan Catat Transaksi Rp1.599 Triliun
Dorong Ekonomi Kerakyatan,...
Dorong Ekonomi Kerakyatan, BRI Salurkan KUR Rp42,23 Triliun hingga Maret 2025
Lebih dari 1,2 Juta...
Lebih dari 1,2 Juta AgenBRILink Jangkau 88 Persen Wilayah Indonesia
Maknai Hari Kartini,...
Maknai Hari Kartini, BRI Berdayakan Wanita Indonesia melalui Program BRInita
Pemegang Saham BBRI...
Pemegang Saham BBRI Panen Dividen Final Senilai Rp31,4 Triliun
Rayakan Hari Bumi 2025,...
Rayakan Hari Bumi 2025, Alfamart Tanam 20.000 Mangrove di Pesisir Semarang
Cerminan Kartini Masa...
Cerminan Kartini Masa Kini, Ini Mantri Perempuan BRI yang Pantang Menyerah Berdayakan Pengusaha Mikro
Migrasi NGBS Sukses,...
Migrasi NGBS Sukses, KB Bank Komitmen Beri Layanan Terbaik untuk Nasabah
ETH Sentuh Posisi Terendah,...
ETH Sentuh Posisi Terendah, Tether Siapkan Stablecoin Baru
Rekomendasi
Wakil Wali Kota Bandung...
Wakil Wali Kota Bandung Apresiasi Gober Parijs Van Java Perkenalkan Sektor Pariwisata
Klinik Kecantikan Ternama...
Klinik Kecantikan Ternama Buka di PIK Jakut, Hadirkan Perawatan Modern
AFI Minta Pemerintah...
AFI Minta Pemerintah Perkuat Produk Lokal dan Pengawasan Barang Impor
Berita Terkini
Kejar Pertumbuhan Ekonomi...
Kejar Pertumbuhan Ekonomi 8% Butuh Konektivitas Andal
3 jam yang lalu
Dampak Perang Dagang,...
Dampak Perang Dagang, DPR Dorong Impor Gas Penuhi Kebutuhan Industri
4 jam yang lalu
3 Fakta Menarik Singapore...
3 Fakta Menarik Singapore Airlines, Beri Bonus Fantastis 8 Kali Gaji dalam Setahun
6 jam yang lalu
Benahi Truk ODOL, Aptrindo:...
Benahi Truk ODOL, Aptrindo: Jangan Sampai Omon-omon, Harus Ada Roadmap Jelas
6 jam yang lalu
Sanksi AS Gagal Runtuhkan...
Sanksi AS Gagal Runtuhkan Moskow, Rusia Catat Pertumbuhan Ekonomi 4,1%
7 jam yang lalu
Scooter Prix dan Pertamina...
Scooter Prix dan Pertamina Mandalika Racing Series Bisa Menjadi Katalisator Ekonomi
7 jam yang lalu
Infografis
Waspadai Penyakit yang...
Waspadai Penyakit yang Rentan Menyerang saat Mudik Lebaran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved