Sentimen Yunani Ganggu Rupiah, BI Langsung Intervensi

Senin, 06 Juli 2015 - 15:07 WIB
Sentimen Yunani Ganggu Rupiah, BI Langsung Intervensi
Sentimen Yunani Ganggu Rupiah, BI Langsung Intervensi
A A A
JAKARTA - Direktur Departemen Komunikasi Bank Indonesia (BI) Peter Jacobs mengatakan, jika sentimen Yunani mengganggu fundamental rupiah, maka bank sentral akan langsung melakukan intervensi demi menjaga stabilitas rupiah.

Kendati demikian, intervensi yang akan dilakukan BI, menurut dia, tidak langsung menggunakan cadangan devisa (cadev).

"Kami lakukan secara terukur dan tidak menghambur-hamburkan cadangan devisa (cadev)," ujarnya di Gedung BI Jakarta, Senin (6/7/2015).

Dia menjelaskan, upaya intervensi terhadap rupiah tidak hanya menggunakan cadev, tapi juga bisa dilakukan dengan mengimplementasikan baluran kebijakan moneter.

"Kami melihat kondisi di Yunani bukan hal yang baru," jelas Pieter.

Dia berharap, pengaruh hasil referendum dengan menolak bailout di Yunani tidak terlalu besar bagi pelemahan rupiah. Namun, BI akan terus memantau laju rupiah setiap waktu.

"BI akan turun ke pasar kalau ada volatility yang di luar kewajaran," pungkasnya.

Baca:

Rupiah Siang Ini Kian Terseret Jatuhnya Euro

Menkeu Yunani Mundur dari Jabatan Pasca-Referendum

(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5121 seconds (0.1#10.140)