Bursa Asia Mayoritas Membaik, IHSG Dibuka Menghijau

Selasa, 03 Mei 2016 - 09:14 WIB
Bursa Asia Mayoritas Membaik, IHSG Dibuka Menghijau
Bursa Asia Mayoritas Membaik, IHSG Dibuka Menghijau
A A A
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari kedua pekan ini dibuka berhasil di wilayah positif. IHSG dibuka menguat 11,45 poin atau 0,24% ke level 4.838,58 seiring mayoritas menguatnya bursa saham Asia.

Sementara, IHSG pada perdagangan kemarin ditutup melemah hingga 30,26 poin atau 0,63% ke level 4.808,32 di tengah jatuhnya bursa saham Asia.

Seperti dikutip dari CNBC hari ini, saham Asia mayoritas menguat setelah Wall Street pada perdagangan kemarin ditutup berhasil di zona hijau. Pada hari ini, saham Jepang, Nikkei N225 libur hari konstitusi setelah kemarin berakhir turun 3,11%.

Di Australia, saham ANZ naik 1,01% menghapus kerugian sebelumnya hingga 4,0%. Meskipun bank tersebut melaporkan laba semester pertama anjlok lebih dari 20%, di bawah ekspektasi dan memacu bank untuk memangkas dividen.

Indeks Korea Selatan, Kospi naik 4,67 poin atau 0,24% ke level 1.982,82, Indeks Australia naik 37,30 poin atau 0,70% ke level 5.349,30, Indeks Hang Seng melemah 170,01 poin atau 0,81% ke level 20.897,04.

Sektor saham dalam negeri mayoritas menguat. Sektor dengan penguatan tertinggi adalah sektor keuangan yang naik 0,63%. Sermentara, sektor yang melemah terdalam adalah sektor perdagangan yang turun 0,10%.

Nilai transaksi di bursa Indonesia tercatat sebesar Rp20 miliar dengan 4 juta saham diperdagangkan dan transaksi bersih asing minus Rp286,70 miliar dengan aksi jual asing mencapai Rp15,05 miliar dan aksi beli Rp14,77 miliar. Tercatat 27 saham menguat, 8 saham melemah dan 10 saham stagnan.

Beberapa saham-saham yang menguat di antaranya PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN) naik Rp50 menjadi Rp2.250, PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) naik Rp150 menjadi Rp9.700, dan PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk (INTP) naik Rp150 menjadi Rp19.200.

Sementara, saham-saham yang melemah di antaranya, PT Gudang Garam Tbk (GGRM) turun Rp1.200 menjadi Rp70.400, PT United Tractors Tbk (UNTR) turun Rp400 menjadi Rp14.600, dan PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI) turun Rp50 menjadi Rp16.200.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6749 seconds (0.1#10.140)