UNTR beri pinjaman USD2,5 juta ke anak usaha

Jum'at, 26 Juli 2013 - 13:45 WIB
UNTR beri pinjaman USD2,5 juta ke anak usaha
UNTR beri pinjaman USD2,5 juta ke anak usaha
A A A
Sindonews.com - PT United Tractors Tbk (UNTR) memberikan pinjaman sebesar USD2,5 juta kepada anak usahanya, PT Universal Tekno Reksajaya (UTR).

Corporate Secretary UNTR, Sara K Loebis mengatakan, pinjaman tersebut akan digunakan untuk keperluan modal kerja UTR.

"Penandatanganan perjanjian pinjaman sebesar USD2,5 juta dilakukan pada 24 Juli 2013, dengan bunga SIBOR 2,5 persen dan sifatnya revolving loan," kata dia dalam keterangannya di keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Jumat (26/7/2013).

Adapun, alasan pemberian pinjaman tersebut karena dinilai lebih menguntungkan bagi perseroan dibanding menyimpan dana kasnya di bank dengan rate deposito bank saat ini.

Sementara itu, perseroan menyatakan optimistis mampu memenuhi target penjualan alat berat sebanyak 5.000 unit hingga akhir tahun 2013, kendati sektor pertambangan di seluruh dunia mengalami perlambatan dan juga semakin ketatnya kompetisi di segmen penjualan alat berat, khususnya pada sektor di luar pertambangan.

Untuk memenuhi target tersebut, perseroan telah melakukan diversifikasi bisnis dengan lebih banyak menjual alat berat untuk sektor konstruksi dan agribisnis. Per semester I/2013, penjualan alat berat UNTR mengalami penurunan menjadi 2.452 unit dari periode sama tahun sebelumnya sebanyak 4.231 unit.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7656 seconds (0.1#10.140)