Suzuki bukukan penjualan 5.000 unit di Sulsel

Jum'at, 07 Februari 2014 - 19:17 WIB
Suzuki bukukan penjualan 5.000 unit di Sulsel
Suzuki bukukan penjualan 5.000 unit di Sulsel
A A A
Sindonews.com - PT Megah Putera Sejahtera (MPS) selaku main diler PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) berhasil membukukan penjualan sebanyak 5.020 unit sepanjang 2013 di Sulawesi Selatan (Sulsel). Sehingga rata-rata menjual 13 unit mobil dalam sehari.

Manager PT MPS, Andree Sulindro mengatakan, meski situasi ekonomi membuat pasar otomotif melambat, namun secara umum total market otomotif di Makassar mengalami peningkatan dari 16.323 unit di 2012 menjadi 18.646 unit di 2013.

Khusus Suzuki, penjualan naik dari 4.400 unit di 2012 menjadi 5.020 unit mobil. Dia menjelaskan, bukan hanya penjualan, dari sisi penguasaan pasar pun, Suzuki mencatatkan peningkatan. Pada 2013 share all type mencapai 13,5 persen.

"Ada beberapa faktor yang menjadi penyebab sehingga pasar otomotif naik di 2013. Banyak produk baru yang masuk, segmen mobil keluarga kedatangan Ertiga, serta hadirnya kelas Low Cost Green Car (LCGC) membuat pasar tetap tumbuh," ujarnya, Jumat (7/2/2014).

Dari total penjualan Suzuki yang berhasil dibukukan sepanjang tahun lalu, tipe Ertiga masih menjadi tulang punggung penjualan. Di segmen Multi Purpose Vehicle (MPV), type ini tercatat 16 persen persen atau 2.500 unit dari total market di segmen ini sebanyak 6.820 unit.

"Segmen MPV kami tercatat sebagai nomor dua di Makassar. Dan meski banyak pemain baru seperti mobilo, kami optimis tetap memiliki pasar di wilayah ini," katanya.

Dia mengungkapkan, tahun ini pihaknya menargetkan penjualan diangka 6.500. Target ini optimis diraih dengan berbagai promosi berhadiah menarik yang dilakukan baik oleh main diler maupun support langsung dari PT SIS.

Selain itu, peluncuran Ertiga varian sporty di Maret diyakini semakin mengukuhkan posisi MPV Suzuki di daerah ini. Untuk mendekatkan dengan pelanggan, PT MPS juga memperluas jaringan bengkel 3 S dengan membuka di Bulukumba dan Palopo.

"Target ini tidak akan kami revisi. Toh, market mobil secara umum mengalami peningkatan hingga 20 persen," pungkasnya.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.6364 seconds (0.1#10.140)