Resmi Meluncur, Teras Kapal BRI Layani Enam Pulau

Selasa, 04 Agustus 2015 - 12:55 WIB
Resmi Meluncur, Teras...
Resmi Meluncur, Teras Kapal BRI Layani Enam Pulau
A A A
JAKARTA - PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) resmi meluncurkan layanan perbankan melalui teras kapal di Kepulauan Seribu. Jadwalnya buka mulai Senin hingga Jumat, dari pukul 07.30-16.30 WIB.

Kapal berbobot 118,5 ton, bernama Bahtera Seva I ini akan berkeliling mendatangi lima titik singgah di enam pulau, yaitu Pulau Pramuka, Tidung, Kelapa, Untung Jawa, Harapan, dan Panggang.

"Layanan perbankan yang diberikan sama dengan yang dapat dijumpai di kantor BRI pada umumnya," ujar Corporate Secretary BRI Budi Satria di Jakarta, Selasa (4/8/2015).

Dia menyampaikan, di dalam kapal juga terdapat satu mesin anjungan tunai mandiri (ATM), yang berfungsi 24 jam secara online. Layanan perbankan yang diberikan berupa produk simpanan dan pinjaman hingga pembayaran.

"Selain itu, tersedia tambahan kas bagi agen BRILink yang merupakan kepanjangan tangan layanan perseroan," jelas Budi.

Ke depannya selain Kepulauan Seribu, BRI akan menjajaki kemungkinan peluncuran kapal teras berikutnya di gugusan pulau wilayah Ternate, Bau-bau, Tanjung Selor serta kepulauan lainnya.

"Kami berharap dengan hadirnya teras kapal BRI, masyarakat wilayah pesisir dan kepulauan dapat turut menikmati layanan jasa keuangan," pungkasnya.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0639 seconds (0.1#10.140)