USD Dekati Rekor Empat Bulan, Rupiah Terkoreksi Tipis

Senin, 10 Agustus 2015 - 17:07 WIB
USD Dekati Rekor Empat...
USD Dekati Rekor Empat Bulan, Rupiah Terkoreksi Tipis
A A A
JAKARTA - Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) pada perdagangan ini berakhir terkoreksi tipis lantaran USD mendekati rekor tertinggi dalam empat bulan terakhir.

Posisi rupiah berdasarkan data Sindonews bersumber dari Limas pada level Rp13.573/USD. Posisi ini terdepresiasi 7 poin dibanding penutupan akhir pekan lalu di level Rp13.566/USD.

Berdasarkan data Yahoo Finance, rupiah berada di level Rp13.557/USD, dengan kisaran harian Rp13.503-Rp13.570/USD. Posisi ini melemah 7 poin dari posisi penutupan sebelumnya di Rp13.550/USD.

Nilai tukar rupiah berdasarkan data Bloomberg di level Rp13.550/USD, terkoreksi 6 poin dari penutupan perdagangan sebelumnya di level Rp13.541/USD.

Posisi rupiah berdasarkan kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) BI pada level Rp13.536/USD, sama dengan posisi pada akhir pekan lalu.

Sementara USD mendekati level tertinggi dalam hampir empat bulan terhadap sejumlah mata uang didukung stabilnya pertumbuhan pekerjaan Amerika Serikat, yang diperkirakan akan mendorong naiknya suku bunga pada September mendatang.

Mata uang terkait komoditas, seperti dolar Australia dan Selandia Baru turun setelah data China akhir pekan lalu meningkatkan kekhawatiran melambatnya ekonomi negara dengan ekonomi kedua terbesar di dunia tersebut.

Dikutip dari Reuters, indeks USD naik menjadi 97,639 dari sebelumnya di 98,334, tertinggi sejak 23 April 2015 didukung data tenaga kerja AS, yang naik 215.000 pada bulan lalu.

USD naik ke level tertinggi dua bulan terhadap yen di 125,07 pada akhir pekan lalu, dan terakhir naik sekitar 0,2% di 124,47.

Sementara itu, dolar Australia turun 0,4% menjadi 0,7391/USD, terluka oleh menurunnkan harga komoditas dan minyak. Itu ditambah dengan lemahnya data ekspor China yang anjlok 8,3% pada Juli, penurunan terbesar dalam empat bulan terakhir.

(Baca: Laju Rupiah Stagnan Siang Ini)
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0826 seconds (0.1#10.140)