DPR Desak Pertamina Turunkan Harga BBM
A
A
A
JAKARTA - Komisi VII DPR RI mendesak PT Pertamina (Persero) untuk menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM). Hal ini mengingat harga minyak dunia yang telah anjlok di kisaran USD40 hingga USD45 per barel.
Ketua Komisi VII DPR RI Kardaya Warnika mengaku bingung lantaran harga BBM yang tidak juga diturunkan. Padahal harga minyak dunia telah turun melebihi asumsi harga minyak dunia sebesar USD60 per barel atau anjlok sekitar 27%.
"Kami meminta harga BBM itu turun. Karena apa? Pertama karena harga minyak dunia turun. Harga BBM waktu itu kita asumsikan harga minyak USD60 per barel. Sekarang harga minyak kisaran USD40-USD45. Jadi sekitar turun 27%," katanya di Hotel Borobudur, Jakarta, Kamis (17/9/2015).
Bahkan, penurunan harga minyak dunia telah melebihi pelemahan nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) yang melemah sekitar 12% hingga 13%. Selain itu, tarif dasar listrik dan harga elpiji 12 kg pun telah lebih dahulu diturunkan.
Sehingga, lanjut dia, sudah sewajarnya harga BBM juga ikut diturunkan. "Harga BBM logikanya harus turun. Kita juga melihat penurunan harga tarif listrik, harusnya harga minyak turun. Kita juga harus sejalan dan konsisten, harus memakai justifikasi yang sama," pungkasnya.
Ketua Komisi VII DPR RI Kardaya Warnika mengaku bingung lantaran harga BBM yang tidak juga diturunkan. Padahal harga minyak dunia telah turun melebihi asumsi harga minyak dunia sebesar USD60 per barel atau anjlok sekitar 27%.
"Kami meminta harga BBM itu turun. Karena apa? Pertama karena harga minyak dunia turun. Harga BBM waktu itu kita asumsikan harga minyak USD60 per barel. Sekarang harga minyak kisaran USD40-USD45. Jadi sekitar turun 27%," katanya di Hotel Borobudur, Jakarta, Kamis (17/9/2015).
Bahkan, penurunan harga minyak dunia telah melebihi pelemahan nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) yang melemah sekitar 12% hingga 13%. Selain itu, tarif dasar listrik dan harga elpiji 12 kg pun telah lebih dahulu diturunkan.
Sehingga, lanjut dia, sudah sewajarnya harga BBM juga ikut diturunkan. "Harga BBM logikanya harus turun. Kita juga melihat penurunan harga tarif listrik, harusnya harga minyak turun. Kita juga harus sejalan dan konsisten, harus memakai justifikasi yang sama," pungkasnya.
(izz)