Menkeu Bantah Pemerintah Akan Talangi Kerugian Pertamina

Jum'at, 02 Oktober 2015 - 13:59 WIB
Menkeu Bantah Pemerintah...
Menkeu Bantah Pemerintah Akan Talangi Kerugian Pertamina
A A A
JAKARTA - Menteri Keuangan (Menkeu) Bambang Brodjonegoro membantah jika pemerintah siap menalangi kerugian keuangan PT Pertamina, karena tidak ada dalam APBN 2016.

Diberitakan sebelumnya, Kementerian ESDM menyampaikan bahwa pemerintah siap pasang badan untuk menalangi defisit PT Pertamina sebesar Rp15,2 triliun. ‎ (Baca: Pemerintah Janji Tutupi Kerugian Pertamina Jual Premium).

"Enggak ada tuh (menalangi defisit Pertamina). Coba Anda bongkar anggarannya. Ada enggak?" kata Bambang di Gedung Dhanapala, Kementerian Keuangan, Jakarta, Jumat (2/10/2015).

Bambang mengatakan, dalam APBN 2016 juga tidak tersedia anggaran untuk talangi defisit Pertamina. Namun, pemerintah juga tidak akan membiarkan Pertamina kerepotan.

"Enggak ada. APBN 2016 dari mana coba‎. Pokoknya enggak ada di anggaran pemerintah. Tapi kita upayakan Pertamina tidak kerepotan, gitu aja," katanya.

Pada saat ditanya niat pemerintah untuk menurunkan harga BBM, Bambang menyatakan, hendaknya ditanyakan kepada Kementerian ESDM. Namun intinya, pemerintah tetap jaga agar Pertamina tidak kesulitan.

"Kalau kebijakan harga tanya Kementerian ESDM tapi kita intinya menjaga supaya Pertamina tidak kesulitan, tapi kita juga memperhatikan harga yang terjangkau oleh masyarakat," pungkas Bambang.

Baca Juga:

BBM Tidak Naik, Pemerintah Bayar Utang ke Pertamina

Darmin: Pemerintah Tanggung Kerugian Pertamina, Itu Subsidi!

Jokowi Minta Pertamina Turunkan Harga BBM Premium
(izz)
Berita Terkait
Mulai 1 Februari 2023,...
Mulai 1 Februari 2023, Harga 2 Jenis BBM Pertamina Resmi Naik
Pertamina Melakukan...
Pertamina Melakukan Penyesuaian Harga BBM, Cek Daftarnya
Resmi Turun! Ini Daftar...
Resmi Turun! Ini Daftar Harga Terbaru BBM Jenis Pertamax
Harga Pertamax Naik...
Harga Pertamax Naik Lagi Mulai 1 Maret 2023
Harga BBM Tak Turun-Turun,...
Harga BBM Tak Turun-Turun, Ini Alasan Pertamina
Harga BBM Seharusnya...
Harga BBM Seharusnya Turun Rp2.000 per Liter Per 1 Mei
Berita Terkini
Bukan Cuma BUMN, Aset...
Bukan Cuma BUMN, Aset Negara Seperti GBK Akan Diambil Alih Danantara
22 menit yang lalu
Kejar Pertumbuhan Ekonomi...
Kejar Pertumbuhan Ekonomi 8% Butuh Konektivitas Andal
8 jam yang lalu
Dampak Perang Dagang,...
Dampak Perang Dagang, DPR Dorong Impor Gas Penuhi Kebutuhan Industri
10 jam yang lalu
3 Fakta Menarik Singapore...
3 Fakta Menarik Singapore Airlines, Beri Bonus Fantastis 8 Kali Gaji dalam Setahun
11 jam yang lalu
Benahi Truk ODOL, Aptrindo:...
Benahi Truk ODOL, Aptrindo: Jangan Sampai Omon-omon, Harus Ada Roadmap Jelas
11 jam yang lalu
Sanksi AS Gagal Runtuhkan...
Sanksi AS Gagal Runtuhkan Moskow, Rusia Catat Pertumbuhan Ekonomi 4,1%
12 jam yang lalu
Infografis
Mel Gibson Serukan Pemerintah...
Mel Gibson Serukan Pemerintah AS Bongkar Kebenaran Serangan 9/11
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved