Harga BBM Premium Turun, Belum Tentu Harga Pangan Turun

Minggu, 11 Oktober 2015 - 17:17 WIB
Harga BBM Premium Turun, Belum Tentu Harga Pangan Turun
Harga BBM Premium Turun, Belum Tentu Harga Pangan Turun
A A A
JAKARTA - Anggota Komisi VII DPR RI Ramson Siagian mengemukakan, jika harga bahan bakar minyak (BBM) jenis premium turun belum tentu berdampak pada turunnya harga pangan.

Menurutnya, diperlukan kontrol pada sektor logistik agar harga pangan dapat dikontrol dan tidak terus melonjak di saat harga premium tidak naik. (Baca: Ini Alasan Pertamina Tak Turunkan Harga Premium)

"Kalaupun Presiden Jokowi tidak mau turunkan harga premium, harus lakukan kontrol di sektor logistik agar ada penurunan biaya harga pangan yang tidak terkontrol dan terawasi. Ini yang saya tidak lihat karena ketika premium turun, harga bahan pangan naik," ujarnya di Jakarta, Minggu (11/10/2015).

Di tempat yang sama, Pengamat Kebijakan Publik Agus Pambagio mengutarakan, tidak ada korelasi antara turunnya harga BBM jenis premium dan harga komoditas.

"BBM naik harga (pangan) ikut naik. Tapi kalau harga BBM fosil turun tidak akan ada yang turun. Saya lihat langsung di jalan, jadi tidak ada korelasinya," tegasnya.

Pemerintah dinilai hanya bisa menurunkan harga komoditas pangan dengan cara meningkatkan pasokan, bukan dengan menurunkan harga BBM. "Pemerintah bisa turunkan harga pangan dengan meningkatkan pasokan komoditas," tandas Agus.

Baca juga:

Harga Premium Tetap, Solar Turun Rp200/Liter

Lho! Jokowi Sangkal Minta Turunkan Harga BBM Premium

DPR Pertanyakan Pertamina Enggan Turunkan Harga BBM
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5603 seconds (0.1#10.140)