IHSG Berpeluang Kembali Menguat

Rabu, 16 Desember 2015 - 08:14 WIB
IHSG Berpeluang Kembali...
IHSG Berpeluang Kembali Menguat
A A A
JAKARTA - Analis Reliance Securities Lanjar Nafi memperkirakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini peluang kembali menguat cukup besar.

"Dengan range pergerakan yang akan berada pada kisaran 4.375-4.520," ujarnya di Jakarta, Rabu (16/12/2015).

Lanjar menyampaikan, sentimen selanjutnya yang akan menjadi fokus investor di antaranya data kinerja sektor manufaktur dan jasa serta Tingkat inflasi di zona Eropa.

"Dilanjutkan aksi tunggu hasil meeting The Fed," jelas Reza.

Sementara IHSG kemarin bergerak sangat optimis diakhir sesi dengan ditutup +34,98 poin sebesar 0,8% di level 4.409,17 meskipun sempat melemah pasca pengumuman data neraca perdagangan yang dirilis defisit USD0,35 miliar dari surplus USD1,01 miliar.

Investor kembali menilai komposisi neraca perdagangan dimana terjadi perbaikan pada eksport hingga berkontraksi terhadap ekspetasi dimana dirilis membaik -17,58% dari -20,98% diperiode sebelumnya dengan ekspetasi memburuk -22%.

"Investor asing masih melakukan aksi net sell sebesar Rp30,52 miliar," pungkasnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0064 seconds (0.1#10.140)