Harga Emas Antam Naik, Emas Dunia Menyusut

Kamis, 28 Januari 2016 - 10:59 WIB
Harga Emas Antam Naik,...
Harga Emas Antam Naik, Emas Dunia Menyusut
A A A
JAKARTA - Harga jual dan beli kembali (buyback) emas PT Aneka Tambang Tbk (Antam) pada perdagangan hari ini tercatat naik, ketika kondisi harga emas dunia tergelincir setelah Federal Reserve mempertahankan suku bunga acuan AS. Meski begitu The Fed berpeluang menaikkan kembali pada pertengahan tahun sehingga kembali memberikan ketidakpastian.

Dilansir dari situs Logammulia.com, Kamis (28/1/2016), harga jual emas Antam naik Rp1.000 ke posisi Rp553.000/gram dari sebelumnya Rp552.000/gram. Kenaikan juga terjadi pada harga buyback emas Antam yang naik Rp1000 menjadi Rp497.000/gram dari sebelumnya Rp496.000/gram.

Sementara, emas ukuran 2 gram dibanderol Rp1.066.000, dengan harga per gram Rp533.000. Harga emas 3 gram dipatok Rp1.581.000 dengan harga Rp527.000/gram. Harga emas 4 gram senilai Rp2.096.000 dengan harga per gram Rp524.000.

Selain itu, harga jual emas 5 gram ditetapkan Rp2.620.000 dengan harga per gram Rp524.000. Harga emas 10 gram dijual Rp5.190.000, dengan harga per gram Rp519.000.

Harga emas 25 gram Rp12.900.000 dengan harga per gram Rp516.000. Harga emas 50 gram sebesar Rp25.750.000, dengan harga per gram Rp515.000. Kemudian, harga emas 100 gram sebesar Rp51.450.000, dengan harga per gram Rp514.500.

Harga emas 250 gram mencapai Rp128.500.000, dengan harga per gram Rp514.000, dan harga emas ukuran 500 gram dihargai Rp256.800.000, dengan harga per gram Rp513.600.

Dilansir Reuters, harga emas dunia masih tertekan menjauhi level tertinggi dalam 12 pekan pada sesi kemarin dipengaruhi keputusan The Fed dan ketidakpastian ekonomi China dan Eropa. Harga spot emas dunia turun 0,5% di level USD1,119.69 per ons pada pukul 02.40 GMT. Emas AS untuk pengiriman Februari melemah 0,4% menjadi USD1,120 per ons.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5455 seconds (0.1#10.140)