Tekanan Kenaikan Harga Diprediksi Turun
A
A
A
JAKARTA - Bank Indonesia (BI) memprediksi tekanan kenaikan harga pada Maret 2016 menurun. Indikasi ini terlihat dari Indeks Ekspektasi Harga (IEH) 3 bulan mendatang yang tercatat sebesar 131,2 atau lebih rendah dari 144,8 pada bulan sebelumnya
"Sementara tekanan kenaikan harga pada Juni 2016 diprediksi lebih tinggi dibandingkan bulan sebelumnya," ujar Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi BI Tirta Segara di Jakarta, Rabu (10/2/2016).
Dia menerangkan, kenaikan permintaan masyarakat terkait momen Ramadan dan Lebaran diperkirakan turut mendorong tekanan kenaikan harga pada Juni mendatang.
Di sisi lain, optimisme konsumen terhadap penjualan pada Maret 2016 diperkirakan menurun. Sementara optimisme penjualan pada Juni 2016 diprediksi meningkat.
"Meningkatnya optimisme tersebut didorong meningkatnya permintaan masyarakat seiring dengan pelaksanaan Ramadan," tandas Tirta.
"Sementara tekanan kenaikan harga pada Juni 2016 diprediksi lebih tinggi dibandingkan bulan sebelumnya," ujar Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi BI Tirta Segara di Jakarta, Rabu (10/2/2016).
Dia menerangkan, kenaikan permintaan masyarakat terkait momen Ramadan dan Lebaran diperkirakan turut mendorong tekanan kenaikan harga pada Juni mendatang.
Di sisi lain, optimisme konsumen terhadap penjualan pada Maret 2016 diperkirakan menurun. Sementara optimisme penjualan pada Juni 2016 diprediksi meningkat.
"Meningkatnya optimisme tersebut didorong meningkatnya permintaan masyarakat seiring dengan pelaksanaan Ramadan," tandas Tirta.
(dmd)