IHSG Dibuka Melemah Ikuti Kejatuhan Bursa Asia

Selasa, 29 Maret 2016 - 10:05 WIB
IHSG Dibuka Melemah...
IHSG Dibuka Melemah Ikuti Kejatuhan Bursa Asia
A A A
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini dibuka melemah atau turun 2,71 poin atau 0,06% ke level 4.770,92 mengikuti kejatuhan mayoritas bursa saham Asia. Setelah data ekonomi Amerika Serikat (AS) berkontribusi membuat Wall Street bergerak fluktuatif, bursa Asia masih mencari pijakan.

Sementara itu IHSG pada perdagangan awal pekan kemarin berakhir turun 53,46 poin atau 1,11% ke level 4.773,63 saat bursa saham Jepang menguat sendirian. Dilansir Reuters, Selasa (29/3/2016) pasar saham Asia masih sulit bangkit dan tercatat masih tertekan di zona merah. Indeks MSCI dari saham Asia Pasifik di luar Jepang naik 0,05% setelah sempat tertekan di sesi awal.

Saham Australia tercatat merosot 0,3%, di hari pertama perdagangan mereka setelah libur panjang Paskah yang juga membuat banyak pasar Eropa tutup. Sedangkan Indeks Nikkei Jepang N225 tergelincir 0,8% dalam perdagangan awal tidak tertolong data ekonomi yang dirilis.

Adapun saham Hang Seng juga melemah 16,95 poin atau 0,08% ke level 20.328,66 diikuti indeks Shanghai yang juga tertekan atau turun 9,24 poin atau 0,31% ke level 2.948,58. Hal yang sama juga terjadi pada indeks Straits Times yang menyusut sebesar 1,52 poin atau 0,05% ke posisi 2.828,77, sedangkan indeks Nikkei melemah 27,83 poin atau 0,16% ke posisi 17.106,54.

Nilai transaksi di bursa Indonesia tercatat sebesar Rp794 miliar dengan 851 miliar saham diperdagangkan dan transaksi bersih asing minus Rp60,6 miliar dengan aksi jual asing mencapai Rp316,4 miliar dan aksi beli asing Rp255,7 miliar. Tercatat 139 saham menguat, 75 saham melemah dan 68 saham stagnan.

Adapun saham-saham yang menguat di antaranya PT XL Axiata Tbk. (EXCL) naik Rp55 menjadi Rp3.915, PT Hexindo Adiperkasa Tbk. (HEXA) menanjak Rp50 menjadi Rp1.610 dan PT Global Mediacom Tbk. (BMTR) menguat Rp30 menjadi Rp1.050.

Sedangkan saham-saham yang melemah di antaranya PT H.M. Sampoerna Tbk. (HMSP) menyusut Rp200 menjadi Rp97.500, PT Matahari Department Store Tbk. (LPPF) turun sebesar Rp125 menjadi Rp17.375 diikuti PT Astra International Tbk. (ASII) melemah Rp100 menjadi Rp7.150.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0768 seconds (0.1#10.140)