BRI Prediksi BI Rate Turun Sebelum Semester II

Rabu, 20 April 2016 - 19:11 WIB
BRI Prediksi BI Rate...
BRI Prediksi BI Rate Turun Sebelum Semester II
A A A
JAKARTA - Kepala Ekonom Bank Rakyat Indonesia (BRI), Anggito Abimanyu memprediksi, suku bunga acuan Bank Indonesia alias BI rate akan turun sebesar 25 basis point. Penurunan ini akan terjadi sampai menunggu situasi pemberlakuan Seven Days Reserve Repo pada 19 Agustus 2016.

“Kemungkinan (BI rate) akan stand still sampai menunggu situasi berikutnya, tapi saya kira masih bisa turun sekali lagi di 25 bps,” kata Anggito di Gedung DPR RI, Rabu (20/4/2016).

Analisa Anggito, BI rate dapat kembali turun sebelum semester I 2016 ini berakhir, karena di semester II ada ekspektasi dari Fed Fund Rate (FFR) yang bakal naik.

(Baca: Anggito Anggap Reserve Repo Lebih Efektif)

"Dugaan saya sih sekali sebelum semester I. Karena semester II ekspetasi FFR bakal naik dan inflasi kalau bisa turun menjelang Ramadan, barangkali bisa meningkatkan confident. Maksudnya kalau kita bisa menjaga inflasi terkendali," kata dia.

Sedangkan untuk reserve repo rate, ujar Anggito, nilai yang sekarang ditetapkan oleh BI yang 5,5% tidak akan ikut turun lantaran suku bunga tersebut berlaku untuk 7 hari.

"Enggak (ikut turun) karena 5,5% itu reverse repo rate buat tujuh hari. Jadi kalau bank punya kelebihan likuiditas, bisa menyimpan di BI dengan tarif repo rate deposite facility. Tapi kalau dia pinjam likuiditas jangka pendek di BI, dia bisa pinjam di atas 75 bps atau di bawah," pungkasnya.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8355 seconds (0.1#10.140)