Tujuh Perusahaan Ikuti Penjurian ReBi ke-15 Sesi II

Kamis, 21 April 2016 - 12:20 WIB
Tujuh Perusahaan Ikuti Penjurian ReBi ke-15 Sesi II
Tujuh Perusahaan Ikuti Penjurian ReBi ke-15 Sesi II
A A A
JAKARTA - Presentasi pembuktian klaim peserta Rekor Bisnis (ReBi) ke-15 Sesi II yang diselenggarakan Koran Sindo bersama Tera Foundation hari ini diikuti tujuh perusahaan. Mereka saling unjuk keunggulan untuk menyabet penghargaan dari ReBi ke-15.

Perusahaan pertama adalah PT Pendekar Bodoh/D'Cost yang mengklaim sebagai restoran pertama di Indonesia yang memberikan manfaat 100% cashback ke seluruh member D'Cost. Seluruh uang yang sudah dibelanjakan oleh member D'Cost akan dikembalikan 100% ke ahli warisnya oleh BCA.

Kedua, PT Nusa Card Semesta dengan klaim corporate tracking pengiriman dokumen dan paket secara multi airwaybill, lengkap termasuk fase proses pengiriman, nama penerima, tanggal, hubungan penerima dan cosignee.

Ketiga, PT Datascrip-Canon (Document Reader) yang memiliki klaim memberikan garansi terlama (tiga tahun) untuk semua lini produk document scanner tanpa terkecuali. Keempat, UniPin Voucher Game Online dengan klaim payment gateway game terbesar dan terfavorit di Indonesia.

Kelima, PT Kaizen Indonesia (Kaizen-10 minutes haircut) yang mengklaim sebagai barbershop pertama yang membuka peluang franchise di Indonesia, barbershop dengan perkembangan paling pesat dalam jangka waktu tiga tahun, dan barbershop yang berhasil mengembangkan bisnis dan ikut serta dalam usaha konservasi lingkungan, terutama dalam penghematan air.

Keenam, Astra Ventura yang memiliki klaim sebagai perusahaan modal ventura yang memberikan pembinaan dengan hasil baik dan terbesar pada perusahaan kecil dan menengah di industri manufaktur.

Ketujuh, PT Indo Semar Muliakarya (Amos Cozy Hotel & Convention Hall Jakarta), yang mengklaim sebagai pelopor hotel dengan ruang tematik terbanyak.

Dewan juri dalam ReBi ke-15 Sesi II ini adalah‎ Pemimpin Redaksi Koran Sindo Pung Purwanto, Ketua Dewan Juri ReBi Eliezer Hernawan Hardjo, Founder and Managing Partner of Management Consultant BEDA & Company Alberto D Hanani, Founder ReBi sekaligus CEO Frontier Consulting Group Handi Irawan D, dan Pengamat Keuangan Investasi dan Pasar Modal Adler Haymana Manurung.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5045 seconds (0.1#10.140)