Prinsip Indonesia Sentris Fondasi Jokowi Susun RAPBN 2017

Selasa, 16 Agustus 2016 - 15:17 WIB
Prinsip Indonesia Sentris...
Prinsip Indonesia Sentris Fondasi Jokowi Susun RAPBN 2017
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengemukakan, pemerintah telah menyusun Rancangan Anggaran Pendapatan Negara (RAPBN) 2017 dengan menggunakan prinsip Indonesia Sentris. RAPBN 2017 juga disusun di atas fondasi yang dicapai pada 2015.

(Baca: Ini Tiga Pedoman Jokowi Susun RAPBN 2017)

Hal tersebut dikatakan Jokowi saat rapat paripurna DPR RI dalam rangka pembacaan Pidato Presiden RI Pada Penyampaian Keterangan Pemerintah Atas RUU APBN 2017 Beserta Nota Keuangan.

"‎RAPBN Tahun Anggaran 2017 disusun di atas fondasi apa yang telah kita capai pada 2015 dan perkembangan faktual pada tahun anggaran 2016," kata dia di Gedung DPR/MPR RI, Jakarta, Selasa (16/8/2016).

(Baca: Pangkas Anggaran, Cara Jokowi Amankan Pelaksanaan APBNP)

Jokowi mengemukakan, pemerintah sejak 2015 telah membangun fondasi dengan melakukan transformasi fundamental perekonomian nasional. ‎Selain itu, paradigma pembangunan yang sebelumnya bersifat konsumtif diubah menjadi bersifat produktif.

"Kita‎ juga mulai meletakkan paradigma Indonesia Sentris. Di mana, pembangunan tidak hanya dilakukan di Pulau Jawa, tetapi merata di seluruh Tanah Air," imbuh dia.

Menurutnya, tanpa melakukan transformasi dan lompatan paradigma tersebut, pemerintah hingga saat ini tidak akan mampu meletakkan fondasi yang kuat terhadap pembangunan nasional dan struktur anggaran pemerintah. "Tanpa keberanian melakukan lompatan paradigma tersebut, kita tidak akan pernah bisa meletakkan fondasi pembangunan nasional yang kuat dan kokoh‎," tandasnya.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0467 seconds (0.1#10.140)