BRI Digital Diharapkan Dorong Pengguna e-Money

Minggu, 04 September 2016 - 22:10 WIB
BRI Digital Diharapkan...
BRI Digital Diharapkan Dorong Pengguna e-Money
A A A
JAKARTA - Direktur Konsumer PT Bank Rakyat Indonesia (Bank BRI) Sis Apik Wijayanto mengatakan, demi mengembangkan minat dan penggunaan fasilitas uang elektronik (e-Money) atau pembayaran non cash, pihaknya saat ini sudah memiliki layanan BRI Digital di Terminal 3 Ultimate Soekarno Hatta. Dengan adanya outlet perbankan digital dengan teknologi mutakhir, diharapkan masyarakat yang melek layanan noncash semakin banyak.

(Baca Juga: BRI Target Pengguna Brizzi Capai 7.000 Tahun Ini)

Lebih lanjut dia menerangkan BRI juga tengah mempersiapkan rencana berbagai event untuk mempromosikan BRI Digital lewat kartu BRIZZI. Salah satunya adalah event BRI Sunday Fest yang digelar pagi tadi bekerja sama dengan Koran SINDO.

"Saya harapkan ke depannya, BRI Digital ini bisa lebih membuat masyarakat melek dengan kegiatan noncash. Kita juga punya BRI Digital di Terminal 3 Ultimate Soetta," kata dia di Jakarta, Minggu (4/9/2016).

BRI Digital menerapkan konsep layanan fully digital banking services, self-service, serta banking assistant untuk keperluan memantau aktivitas transaksi dan konsultasi layanan perbankan langsung dengan nasabah. Itulah yang membuat BRI Digital menjadi outlet perbankan digital terlengkap di Indonesia. Ditambah lagi, BRI Digital merupakan outlet perbankan pertama yang memanfaatkan jaringan komunikasi BRIsat.

Nantinya, Sis menjelaskan fasilitas BRI Digital bisa digunakan untuk para nasabah dan umum. Dia menambahkan nasabah bisa mendatangi dan mengetahui cara kerja digital banking, bukan hanya sekedar melihat dari jauh saja. "Jadi mereka bisa tahu tuh, bagaimana sih sebetulnya digital experince dari para nasabah atau masyarakat tentang BRI yang sudah memasuki era digital ini," pungkasnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7982 seconds (0.1#10.140)