Perkuat Akses Perbankan, MNC Bank Resmikan Kantor Baru di Bali

Jum'at, 25 November 2016 - 17:52 WIB
Perkuat Akses Perbankan,...
Perkuat Akses Perbankan, MNC Bank Resmikan Kantor Baru di Bali
A A A
JAKARTA - PT Bank MNC Internasional Tbk (BABP) atau MNC Bank terus memperluas jangkauan layanan untuk membuka akses perbankan lebih besar bagi masyarakat. Untuk itu, MNC Bank kembali meresmikan kantor baru di lokasi yang lebih strategis di jantung kota Bali.

Kantor baru yang berlokasi di Gedung Indovision, Jalan Diponegoro, Kota Denpasar merupakan relokasi Kantor Cabang Utama yang sebelumnya berada di Jalan Raya Puputan. Kantor baru ini diresmikan langsung oleh Presiden Direktur MNC Bank, Benny Purnomo.

"Hari ini kami mengucap syukur atas grand opening kantor baru MNC Bank KCU Denpasar ini, dengan lokasi kantor baru yang lebih strategis dan lebih besar ini, diharapkan dapat memberikan kontribusi positif dalam memberikan layanan dan solusi keuangan bagi para nasabah. Sehingga, kami berharap loyalitas nasabah akan semakin meningkat," kata dia dalam rilisnya, Jumat (25/11/2016).

Dia menuturkan, kantor baru yang terletak di jantung kota Bali ini berpotensi luar biasa dalam pertumbuhan ekonomi dan bisnis. Terlihat dari kawasan sekitar lokasi terdapat banyak pusat perbelanjaan dan aktivitas industri lainnya.

Hal tersebut sejalan dengan keinginan MNC Bank untuk terus berperan aktif dalam mendukung pertumbuhan ekonomi dan bisnis di berbagai wilayah potensial di Indonesia. "Salah satu caranya, dengan mengembangkan jaringan di wilayah-wilayah tersebut," imbuh dia.

Saat ini, jumlah jaringan kantor MNC Bank di seluruh Indonesia berjumlah 72 kantor. Dari jumlah tersebut, jaringan kantor di Bali berjumlah enam kantor yang berlokasi di Denpasar, Ubud, Singaraja, Krobokan dan Tabanan.

Melengkapi grand opening kantor baru ini, MNC Bank juga memberikan hadiah kepada nasabah yang mengikuti program tabungan MNC Berhadiah sebanyak enam unit sepeda motor.

Hal ini bertujuan untuk memotivasi para nasabah untuk dapat turut berperan serta dalam memajukan sentra bisnis pereknomian Indonesia bersama MNC Bank.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.5370 seconds (0.1#10.140)