Jokowi Batal Hadir, Perdagangan BEI Ditutup Slank
A
A
A
JAKARTA - Penutupan perdagangan di Bursa Efek Indonesia (BEI) 2016 tidak hanya dihadiri pejabat negara tapi juga dimeriahkan oleh grup band Slank. Grup band yang digawangi Bimo Setiawan Almachzumi alias Bimbim ini membawakan total 12 lagu termasuk beberapa lagu nasional.
Pejabat yang hadir dalam seremoni penutupan perdagangan tersebut di antaranya Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Muliaman D Hadad, Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal OJK Nurhaida, Gubernur Bank Indonesia Agus DW Martowardojo dan Menteri Koordinator bidang Perekonomian Darmin Nasution. Keempatnya terlihat menikmati lantunan lagu dari Slank.
Kedua belas lagu yang dibawakan Slank yakni dimulai dengan Indonesia Pusaka. Lalu Mars Slankers, Garuda Pancasila, I Miss You but I Hate You, Gara-Gara Kamu, Juwita Malam, Virus, S P K, Terlalu Manis, Orkes Sakit Hati, Balikin, dan diakhiri dengan Ku Tak Bisa.
Suasana makin meriah ketika lagu Gara-Gara Kamu dinyanyikan. Direktur Utama BEI Tito Sulistio langsung mengganti bajunya dengan baju bertuliskan Slank. Setelah itu, bendera kecil bertuliskan Slank dilambaikan para pengunjung. Tak ketinggalan, mereka berfoto selfie bersama dengan Tito.
Sementara, vokalis Slank Kaka baru menyapa para penonton di lagu Orkes Sakit Hati. Dia mengatakan, akan melanjutkan konsernya jika ada wanita yang naik ke atas panggung. "Mesti ada upeti kalau mau lanjut, khusus wanita nih maju. Ini biar seru aja," ujarnya di Gedung BEI, Jakarta, Jumat (30/12/2016).
Para penonton wanita langsung bergerak ke arah panggung begitu Kaka berkata seperti itu. Acarapun berlangsung semakin meriah meski tidak jadi dihadiri Presiden Joko Widodo. "Thank you ladies," pungkas Kaka.
Pejabat yang hadir dalam seremoni penutupan perdagangan tersebut di antaranya Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Muliaman D Hadad, Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal OJK Nurhaida, Gubernur Bank Indonesia Agus DW Martowardojo dan Menteri Koordinator bidang Perekonomian Darmin Nasution. Keempatnya terlihat menikmati lantunan lagu dari Slank.
Kedua belas lagu yang dibawakan Slank yakni dimulai dengan Indonesia Pusaka. Lalu Mars Slankers, Garuda Pancasila, I Miss You but I Hate You, Gara-Gara Kamu, Juwita Malam, Virus, S P K, Terlalu Manis, Orkes Sakit Hati, Balikin, dan diakhiri dengan Ku Tak Bisa.
Suasana makin meriah ketika lagu Gara-Gara Kamu dinyanyikan. Direktur Utama BEI Tito Sulistio langsung mengganti bajunya dengan baju bertuliskan Slank. Setelah itu, bendera kecil bertuliskan Slank dilambaikan para pengunjung. Tak ketinggalan, mereka berfoto selfie bersama dengan Tito.
Sementara, vokalis Slank Kaka baru menyapa para penonton di lagu Orkes Sakit Hati. Dia mengatakan, akan melanjutkan konsernya jika ada wanita yang naik ke atas panggung. "Mesti ada upeti kalau mau lanjut, khusus wanita nih maju. Ini biar seru aja," ujarnya di Gedung BEI, Jakarta, Jumat (30/12/2016).
Para penonton wanita langsung bergerak ke arah panggung begitu Kaka berkata seperti itu. Acarapun berlangsung semakin meriah meski tidak jadi dihadiri Presiden Joko Widodo. "Thank you ladies," pungkas Kaka.
(akr)