Tingkatkan Jumlah Konsumen, JNE Terus Tambah Jaringan

Sabtu, 04 Februari 2017 - 12:19 WIB
Tingkatkan Jumlah Konsumen, JNE Terus Tambah Jaringan
Tingkatkan Jumlah Konsumen, JNE Terus Tambah Jaringan
A A A
YOGYAKARTA - Perusahaan ekspedisi, JNE berusaha terus menambah jaringan, dengan menargetkan pembangunan jaringan hingga tingkat kecamatan. Penambahan jaringan ini diharapkan mampu menambah jumlah konsumen baru.

Presiden Direktur JNE M Feriadi saat di Yogyakarta mengatakan, penambahan jaringan merupakan langkah penting dalam mendongkrak kapabilitas perusahaan dalam menangani jumlah pengiriman yang terus meningkat setiap tahun.

Karena itu, JNE membuka peluang kerja sama dengan masyarakat berupa kemitraan. "Dengan program kemintraan ini, kita bisa bersama-sama mendukung industri pengiriman ekspres sehingga berdampak langsung pada perekonomian nasional," tuturnya di Yogyakarta, Sabtu (4/2/2017).

Menurutnya, keberadaan mitra sebagai sales counter, di kota besar sampai kabupaten hingga tingkat kecamatan, semakin memudahkan pelanggan dalam menjangkau titik layanan JNE melakukan pengiriman paket.

seluruh personil JNE baik di kantor pusat, kantor cabang dan mitra, harus bersinergi untuk memberikan pelayanan prima bagi pelanggan agar kebutuhan pengiriman paket di era digital dapat terpenuhi dengan baik.

Pihaknya akan memprioritaskan dan melibatkan mitra dalam hal pengembangan jaringan ke depannya. Karena itu, semua kantor cabang akan memberikan dukungan penuh bagi mitra, baik dari sisi edukasi maupun teknis pelaksaanaan sistem pengiriman.

Branch Manager JNE Yogyakarta Adi Subagyo menyampaikan di Yogyakarta sudah ada 156 owner/ pemilik agen JNE. Pada 2017 baik mitra maupun kantor cabang JNE di seluruh Indonesia menggunakan atribut sama. Tujuannya agar pelanggan mengetahui bahwa tidak ada perbedaan pelayanan JNE di manapun melakukan pengiriman.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7417 seconds (0.1#10.140)