Monex Petakan Pola Harga Melalui Gadget Nasabah

Senin, 20 Maret 2017 - 18:05 WIB
Monex Petakan Pola Harga Melalui Gadget Nasabah
Monex Petakan Pola Harga Melalui Gadget Nasabah
A A A
JAKARTA - PT Monex Investindo Futures terus melakukan pengembangan terkait tools yang diberikan ke nasabah untuk mempermudah transaksi. Gadget menjadi wadah dalam memberi kemudahan tersebut.

Perusahaan memetakan pola harga di bursa berjangka ke nasabah melalui gadget masing-masing. Sehingga, mereka dapat mencapai target keuntungan yang tinggi. (Baca Juga: Pasar Keuangan Bergerak Hebat, Monex Langsung SMS Nasabah).

"Tools Autochartist memetakan sinyal trading, pola harga secara otomatis, kita kirim ke gadget nasabah. Bisa mereka download, jika ada sinyal bagus akan diinformasikan sinyal tersebut sampai 79% profitabilitasnya kemungkinan capai target," ujar Direktur Utama Monex Investindo Futures Ferhad Annas di Jakarta, Senin (20/3/2017).

Perusahaan, lanjut Ferhad, telah menyediakan kisi-kisi informasi dengan perkiraaan arah harga. Secara berulang akan diinformasikan tiap empat jam sekali.

(Baca Juga: Monex Priority Desk Beri Layanan Eksklusif ke Nasabah)

"Sudah disediakan kisi-kisinya ada forecast target kemana, arah harga, dan intervalnya sekitar empat jam," kata dia.

Sementara, untuk tools lainnya yakni Tradeworks Pro yang akan menyesuaikan dengan pola transaksi nasabah. Dengar demikian, jurus itu dapat digunakan secara otomatis.

"Yang terbaru ada sekumpulan strategi trading oleh Tradeworks, setiap hari berubah performanya dari 5, 10, 30 hari terakhir. Bisa pakai strategi tersebut secara otomatis," ujarnya.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6682 seconds (0.1#10.140)