Menko Darmin Perkirakan April Berpeluang Kembali Deflasi

Kamis, 27 April 2017 - 14:20 WIB
Menko Darmin Perkirakan...
Menko Darmin Perkirakan April Berpeluang Kembali Deflasi
A A A
JAKARTA - Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian, Darmin Nasution menerangkan kondisi pergerakan harga bahan pokok jelang Ramadan dan Lebaran tahun ini cenderung membaik. Meski ada beberapa komoditas yang naik, tapi dengan kondisi tersebut, Darmin menyampaikan inflasi bulan April, diperkirakan akan sedikit lebih rendah.

"Kita harapkan tetap rendah, bahkan masih memungkinkan untuk deflasi sedikit. Itu kan biasanya deflasi begitu ya, dua bulan. Sebab musim sedang baik kemudian yang kedua adalah kebijakan. Tapi jangan tanya asumsi nilainya ya, itu agak aneh di kuping saya," terangnya di Gedung BPS, Jakarta, Kamis (27/4/2017).

Lebih lanjut dia menerangkan ketersediaan pangan tidak ada masalah yang serius. Namun, menurutnya yang harus diperhatikan adalah komoditas bawang putih, sedangkan untuk gula, saat ini membaik meskipun sedikit. Begitupun dengan harga daging juga sebetulnya tidak naik (harganya), namun membaik dan dalam kondisi yang aman.
Dengan

Darmin menambahkan bawang putih saat ini sedang mengalami kenaikan harga meskipun tidak terlalu tinggi. Pemerintah saat ini, sedang mengupayakan agar harga bawang putih kembali normal.

"Tidak ada masalah serius mungkin hanya bawang putih sedikit naik tapi bawang putih kan tidak besar. Kita sedang cari jalan supaya bawang putih kembali normal," paparnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6903 seconds (0.1#10.140)