Izin Masih Ribet, Jokowi Ungkap Banyak Investor yang Kecewa
A
A
A
BOGOR - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta agar pelayanan di bidang investasi ditingkatkan. Peningkatan itu khususnya berkaitan dengan perizinan dan kepastian hukum.
Jokowi melihat banyak hal kecil yang membuat para investor kecewa. Sehingga mempengaruhi nilai investasi di Indonesia.
"Misalnya dengan MoU antar pemerintah, sekian tahun tidak tertangani dengan baik, mereka kecewa," ungkapnya, saat memimpin rapat terbatas tindaklanjut forum One Belt One Road Beijing di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Senin (22/5/2017).
Selain itu, kata Jokowi, masalah keputusan di bidang perizinan. Kendati masalah itu tidak terlalu fundamental, namun karena minimnya pengawasan dan kontrol yang detail, hal itu membuat investor kecewa.
"Oleh sebab itu melalui kesempatan yang baik ini sekali lagi saya ingin agar penanganan setiap hal yang berkaitan dengan investasi itu kita lakukan secara detail," tandasnya.
Jokowi melihat banyak hal kecil yang membuat para investor kecewa. Sehingga mempengaruhi nilai investasi di Indonesia.
"Misalnya dengan MoU antar pemerintah, sekian tahun tidak tertangani dengan baik, mereka kecewa," ungkapnya, saat memimpin rapat terbatas tindaklanjut forum One Belt One Road Beijing di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Senin (22/5/2017).
Selain itu, kata Jokowi, masalah keputusan di bidang perizinan. Kendati masalah itu tidak terlalu fundamental, namun karena minimnya pengawasan dan kontrol yang detail, hal itu membuat investor kecewa.
"Oleh sebab itu melalui kesempatan yang baik ini sekali lagi saya ingin agar penanganan setiap hal yang berkaitan dengan investasi itu kita lakukan secara detail," tandasnya.
(dmd)