Pembangunan Tol Darurat Dikebut Kementerian PUPR

Senin, 03 Juli 2017 - 11:23 WIB
Pembangunan Tol Darurat Dikebut Kementerian PUPR
Pembangunan Tol Darurat Dikebut Kementerian PUPR
A A A
JAKARTA - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menerangkan, pembangunan tol darurat di sepanjang ruas tol Trans Jawa akan dikebut. Sehingga, bisa digunakan atau beroperasi secara penuh sebelum Lebaran 2018.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan, pihaknya akan mulai mempercepat pengerjaan pada pekan depan. Sementara, soal prasarana dinilai sudah optimal. "Kalau prasarana saya kira sudah optimal cuma nanti minggu depan genjot lagi supaya tol darurat jadi 2017, sebelum mudik 2018," ujarnya di Jakarta, Senin (3/7/2017).

Lebih lanjut dia menyampaikan, lalu lintas di tol darurat seperti Pemalang-Batang pada mudik tahun ini terus dievaluasi oleh Kementerian Perhubungan dan Polri. Dengan adanya tol darurat, arus mudik tahun ini kondisinya dinilai lebih baik dari sebelumnya .

"Evaluasi lalu lintas menurut kami segi prasarana akan dievaluasi Kementerian Perhubungan dan Polri. Tapi dari segi prasarana dengan tol darurat kondisi lebih baik arus lalin (lalu lintas) dari tahun lalu," katanya.

Adapun ruas tol yang sudah dapat dilalui secara darurat pada mudik tahun ini yaitu Solo-Ngawi, Batang-Semarang, Pemalang-Batang, dan Pejagan-Pemalang atau Brebes Exit Timur sampai Pemalang.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6997 seconds (0.1#10.140)