Garap Pasar Syariah, MNC Sekuritas Ekspansi ke Aceh

Kamis, 24 Agustus 2017 - 15:53 WIB
Garap Pasar Syariah,...
Garap Pasar Syariah, MNC Sekuritas Ekspansi ke Aceh
A A A
JAKARTA - Besarnya potensi pasar investasi syariah di Indonesia, membuat PT MNC Sekuritas memutuskan untuk menambah ekspansi dengan membuka kantor cabang baru di Banda Aceh, Provinsi Aceh.

Direktur Utama MNC Sekuritas Susy Meilina mengatakan, perseroan terus membuktikan komitmennya dalam menggarap pasar syariah, baik di dalam maupun luar negeri. Pekan lalu, MNC Sekuritas menggandeng perusahaan sekuritas syariah asal Malaysia BIMB Securities Sdn. Bhd. (BIMB Securities) melalui penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU).

Kerja sama eksklusif tersebut mengintegrasikan sumber daya baik di Indonesia maupun Malaysia untuk ekspansi bisnis kedua belah pihak di pasar regional dan global. Sedangkan dari dalam negeri, perseroan meresmikan kantor cabang di Negeri Serambi Mekkah, Aceh hari ini (24/8/2017).

Kantor cabang ini turut melengkapi 3 point of sales MNC Sekuritas di Aceh, yaitu Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia-MNC Sekuritas di Universitas Teuku Umar Aceh, STAIN Malikussaleh Aceh, dan IAIN Zawiyah Cot Kala Langsa.

Bertempat sebelumnya di Kantor Perwakilan Bursa Efek Indonesia Aceh di Jalan Tengku Imeum Leung Bata No 84, MNC Sekuritas kini siap memberikan pelayanan bagi masyarakat Aceh melalui kantor cabang barunya yang bertempat di Jalan Moh. Hasan, Sukadamai No 14, Banda Aceh.

Seremoni peresmian ditandai dengan pengguntingan pita oleh Direktur Utama MNC Sekuritas Susy Meilina dan Kepala Cabang MNC Sekuritas Aceh Muharrami Syaputra. Rangkaian acara peresmian dilanjutkan dengan gathering yang dihadiri lebih dari 50 nasabah.

Dalam acara tersebut juga hadir Staf Ahli Gubernur Bidang Perekonomian, Keuangan, dan Pembangunan Aceh T Syakur, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setdakota Banda Aceh Iskandar, Kepala Otoritas Jasa Keuangan Aceh Achmad Wijaya Putra, dan Kepala Kantor BEI Aceh Thasrif Murhadi.

Dengan diresmikannya kantor cabang Aceh, MNC Sekuritas telah memiliki 93 point of sales yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia.

Direktur Utama MNC Sekuritas Susy Meilina menyatakan, MNC Sekuritas optimistis dengan peluang pasar syariah di Indonesia. "Indonesia menyimpan potensi ekonomi syariah yang sangat besar. Dengan populasi hampir 260 juta orang, Indonesia menempati peringkat keempat negara dengan jumlah populasi terbesar di dunia. Tidak hanya itu, Indonesia juga memiliki jumlah umat Muslim terbesar di dunia. Lebih dari 85% penduduk Indonesia memeluk agama Islam," jelas Susy dalam rilisnya, Jakarta, Kamis (24/8/2017).

Seperti diketahui bersama, lanjut Susy, Islam adalah agama yang dianut mayoritas penduduk Aceh, sehingga memudahkan penetrasi produk jasa keuangan berbasis syariah di kota tersebut. Secara nasional, pangsa pasar industri jasa keuangan syariah masih di bawah 5%, artinya masih banyak ruang untuk edukasi dan pengembangan.

Dia menjelaskan, MNC Sekuritas adalah salah satu dari 12 perusahaan sekuritas di Indonesia yang memiliki Sharia Online Trading System (SOTS) dan telah memperoleh sertifikat dari Dewan Syariah Nasional Majelis Ulama Indonesia (DSN MUI).
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9282 seconds (0.1#10.140)