Menteri Rini Menangis Lihat Satelit Telkom Gangguan

Kamis, 31 Agustus 2017 - 11:15 WIB
Menteri Rini Menangis...
Menteri Rini Menangis Lihat Satelit Telkom Gangguan
A A A
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno hari ini mengunjungi Crisis Center TelkomGroup, untuk memantau perkembangan pemulihan layanan Satelit Telkom 1 di Telkom Integrated Operation Center (TIOC).

Rini pun sempat meneteskan air mata saat menyampaikan apresiasinya terhadap karyawan Telkom, yang terus berupaya memulihkan satelit yang mengalami gangguan tersebut.

Dalam kesempatan tersebut, Rini menyampaikan dukungan moril melalui video conference dengan para petugas yang sedang menyelesaikan proses recovery di beberapa lokasi di Indonesia. Di antaranya, Stasiun Pengendali Utama (SPU) Cibinog, dan beberapa Kantor Telkom Regional.

"Pak Alex (Dirut Telkom Alex J Sinaga) lapor bahwa beliau enggak tidur dua hari (karena satelit Telkom gangguan). Ini enggak pernah kita hadapi hal seperti ini. Beliau pun minta maaf," katanya di Graha Merah Putih, Jakarta, Kamis (31/8/2017).

Mantan Menteri Perindustrian dan Perdagangan ini pun menenangkan kekalutan Bos Telkom tersebut. Dia menyatakan bahwa hal ini di luar kendali manusia dan menurutnya yang terpenting adalah krisis tersebut dapat ditangani dengan baik.

"Yang utama adalah bagaimana Pak Alex dan teman-teman Telkom menghadapinya. Saya bangga bahwa krisis yang dihadapi Telkom dan Telkomsel bisa tertangani dengan baik. Seluruh pelanggan berjalan lancar," imbuh dia.

Menurutnya, semua pihak tidak ada yang merasa dirugikan dengan kejadian tersebut. Hal ini menandakan bahwa anomali yang dialami satelit VSAT adalah di luar kemampuan manusia.

"Saya bangga kepada semua direksi dan manajemen Telkom. Betul-betul dengan teamwork dapat menghadapi krisis ini," ucap Rini.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1544 seconds (0.1#10.140)