MNC Asset Gencarkan Edukasi Investasi Reksa Dana di Bandung

Senin, 15 Januari 2018 - 15:54 WIB
MNC Asset Gencarkan...
MNC Asset Gencarkan Edukasi Investasi Reksa Dana di Bandung
A A A
BANDUNG - Menyambut tahun 2018, MNC Asset Management akan menggelar sosialisasi dan edukasi dihadapan komunitas banker wanita mengenai pentingnya berinvestasi reksa dana di Resto GLOSIS, Jl. Citarum No. 12, Bandung, Jawa Barat, Selasa (16/1/18).

Branch Manager MNC Asset Management Bandung Joelia Ratnasari optimistis minat masyarakat untuk berinvestasi di reksa dana akan meningkat di tahun 2018 ini, mengingat dana kelola dan jumlah investor reksa dana sepanjang tahun 2017 menunjukkan pergerakan yang positif.

"Pertumbuhan ini tentu memotivasi kami sebagai manajer investasi untuk terus melakukan sosialisasi kepada masyarakat mengenai reksa dana. Kami optimistis melalui kegiatan seperti ini, bersama komunitas, di tahun 2018 investor reksa dana akan meningkat lebih tinggi lagi," jelas Joelia di Bandung, Senin (15/1/18).

Tema yang diusung dalam acara kali ini yaitu "Ladies Banker Kepo-in Reksa Dana", dimana akan hadir komunitas banker wanita yaitu kelompok yang beranggotakan para banker wanita baik yang masih aktif sebagai banker maupun yang sudah tidak aktif sebagai banker.

Dalam pemaparannya nanti, Joelia akan memberikan wawasan investasi pada instrumen-instrumen produk pasar modal terutama reksa dana. Sehingga literasi keuangan di lingkungan masyarakat dapat meningkat tidak hanya dikalangan mahasiswa tetapi juga komunitas-komunitas.

"Kami akan memberikan wawasan investasi kepada masyarakat, karena aktivitas sosialisasi dan edukasi reksa dana yang dilakukan oleh MNC Asset Management bukan hanya untuk para mahasiswa tetapi untuk seluruh lapisan masyarakat salah satunya komunitas," kata Joelia.

Ia menambahkan, ke depannya, akan banyak komunitas-komunitas yang menjadi target MNC Asset Management dalam melakukan sosialisasi dan edukasi reksa dana diantaranya komunitas Ikatan Dokter Indonesia (IDI), komunitas pengusaha, kontraktor dan juga sosialita.

"Sasarannya agar semua anggota masyarakat menjadi well literate, makin baik literasi nya untuk berjalan bersama inklusi keuangan yang makin sophisticated," pungkas Joelia.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.6479 seconds (0.1#10.140)