IHSG Diperkirakan Bergerak di Kisaran 6.492-6.671

Rabu, 14 Februari 2018 - 08:26 WIB
IHSG Diperkirakan Bergerak di Kisaran 6.492-6.671
IHSG Diperkirakan Bergerak di Kisaran 6.492-6.671
A A A
JAKARTA - Analis PT Indosurya Sekuritas William Surya Wijaya memperkirakan laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini akan bergerak di kisaran level 6.492-6.671.

William menyampaikan, pergerakan IHSG hari ini terlihat akan bergerak dalam rentang konsolidasi wajar, diiringi sentimen dari data perekonomian.

"Pergerakan akan diwarnai oleh rilis data perekonomian penjualan mobil yang akan terlansir hari ini," ujarnya di Jakarta, Rabu (14/2/2018).

Sementara, dia menjelaskan, faktor lainnya yakni penantian terhadap rilis data perekonomian BI rate yang akan dilansir besok yang disinyalir belum akan ada perubahan.

"Hari ini pergerakan dari IHSG berpotensi menguat," pungkasnya. Adapun sejumlah saham yang direkomendasikan pada perdagangan hari ini yakni TLKM, HMSP, ICBP, BJTM, JSMR, AKRA, SMRA, EXCL, WIKA, BBNI, dan BBCA.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5165 seconds (0.1#10.140)