Harga Minyak Mentah Dunia Turun Terseret Lonjakan USD

Rabu, 21 Februari 2018 - 10:13 WIB
Harga Minyak Mentah...
Harga Minyak Mentah Dunia Turun Terseret Lonjakan USD
A A A
SINGAPURA - Harga minyak mentah dunia mengalami penurunan pada perdagangan awal, Rabu (21/2/2018) terimbas penguatan dolar Amerika Serikat (USD) untuk semakin menjauh dari level terendah tiga tahun sebelumnya. Tercatat harga minyak mentah berjangka AS West Texas Intermediate (WTI) berada di level USD61,37 per barel pada pukul 01.44 GMT.

Seperti dilansir Reuters hari ini, angka tersebut menyusut 42 sen atau 0,7% dibandingkan sesi terakhir. Sementara harga minyak mentah berjangka Brent juga turun mencapai sebesar 36 sen atau 0,6% dari penutupan terakhir mereka menjadi USD64,89 per barel.

Analis Komoditas Reuters, Wang Tao menerangkan kemungkinan besar Brent bisa jatuh ke kisaran level USD63,92 hingga USD64,41 per barel dengan prediksi pola pergerakan bergelombang. Para pelaku pasar mengungkapkan penurunan ini didorong oleh pemulihan dolar untuk mempengaruhi permintaan bahan bakar, dimana lompatan USD membuat impor minyak lebih mahal untuk negara-negara yang menggunakan mata uang lain.

Terlihat dolar terus menguat terhadap beberapa mata uang utama lainnya, setelah bangkit dari posisi terendah dalam tiga tahun pada pekan lalu ketika para pelaku pasar memperkirakan bearish terhadap mata uang A.S."Dolar AS terus menemukan pijakan yang lebih kuat," kata kepala perdagangan untuk Asia Pasifik di broker berjangka OANDA Stephen Innes yang terletak di Singapura.

Secara keseluruhan bagaimanapun, pasar minyak tetap didukung dengan baik karena pertumbuhan permintaan dan pengurangan pasokan yang sehat oleh Organisasi Negara Pengekspor Minyak (OPEC). Seperti diketahui kepatuhan kebijakan pemotongan produksi sudah dimulai tahun lalu untuk menarik kelebihan persediaan global.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7633 seconds (0.1#10.140)