Waspada, IHSG Berpeluang Melemah Lagi

Kamis, 26 April 2018 - 07:40 WIB
Waspada, IHSG Berpeluang Melemah Lagi
Waspada, IHSG Berpeluang Melemah Lagi
A A A
JAKARTA - Binaartha Sekuritas memperkirakan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada hari ini, akan berada di kisaran support 6.210-6.219 dan resisten 6.348-6.355.

Analis Senior Binaartha Sekuritas Reza Priyambada mengatakan, pergerakan IHSG tidak mampu bertahan pada garis tren kenaikan yang terbentuk sejak akhir Maret.

"Peluang pelemahan pun masih ada dan dapat kembali terjadi jika sentimen di pasar kurang kondusif yang membuat pelaku pasar kembali melakukan aksi jualnya," ujarnya di Jakarta, Kamis (26/4/2018).

Dia mengharapkan, pelemahan IHSG dapat lebih terbatas agar IHSG dapat segera kembali menemukan momentum pembalikan arah naiknya.

"Namun demikian, tetap waspadai terhadap sentimen-sentimen yang dapat membuat IHSG kembali melemah," pungkasnya.

Sebelumnya, pelemahan IHSG sebesar 78,51 poin atau 1,25% lebih besar dibandingkan pelemahan sebelumnya yang turun 29,55 poin atau 0,47%. Pergerakan IHSG di bawah kisaran support 6.278-6.287.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6672 seconds (0.1#10.140)