Prajogo Tambah Kepemilikan Berpotensi Kerek Saham BRPT

Selasa, 18 September 2018 - 05:01 WIB
Prajogo Tambah Kepemilikan...
Prajogo Tambah Kepemilikan Berpotensi Kerek Saham BRPT
A A A
JAKARTA - Prajogo Pangestu selaku pemegang saham utama PT Barito Pacific Tbk (BRPT) kembali memperbesar porsi kepemilikannya di induk usaha PT Chandra Asri Petrochemical dan pembangkit listrik Star Energy. Langkah ini dinilai berpotensi mengerek harga saham BRPT.

Kepala Analis Narada Kapital Indonesia Kiswoyo Adi Joe, p‎enambahan saham‎ yang dilakukan Prajogo Pangestu memberikan sinyal positif kinerja bisnis Barito Pacific masih akan terus tumbuh ke depan.

Karena itu, prospek saham BRPT diperkirakan berpotensi melanjutkan kenaikannya dari posisi saat ini berkisar Rp1.700 per saham.

"Kalau owner-nya menambah, setidaknya dia tahu nilai wajar perusahaannya itu berapa. Harga pasaran itu akan berapa maka owner memutusk‎an beli, prospeknya masih bagus," ujarnya di Jakarta, Senin (17/9/2018).

Ditambah dengan masuknya Star Energy‎, Kiswoyo menjelaskan, semakin bagus ‎untuk Barito Pacific karena bisnis Star Energy adalah pembangkit listrik panas bumi.

Menurutnya, bisnis panas bumi di Indonesia itu masih sedikit pemainnya dan pendapatannya stabil.
"Mereka green energy maka nett profit akan stabil, cukup bangun sekali maka operasional terus. Tinggal maintenance mesin saja, sudah bagus untuk bisnis perusahaan," kata Kiswoyo.

Sementara, Kiswoyo memprediksi saham BRPT masih bisa mencapai Rp‎3.000 per saham. Melihat porsi saham yang saat ini terus mengalami peningkatan. "Masih bisa ke arah sana, kalau lihat ada kontribusi dari Star Energy dan Chandra Asri," pungkasnya.

Berdasarkan laporan keterbukaan perseroan, pada periode 13 Juli 2018 hingga 14 September 2018, Prajogo Pangestu telah membeli sebanyak 39.884.100 saham dengan harga rata-rata Rp1.752 per saham atau senilai Rp69,89 miliar.

Sebelumnya Prajogo juga telah melakukan pembelian saham sebanyak 17.922.700 saham berdasarkan laporan keterbukaan tanggal 10 Juli 2018. Dengan demikian, melalui serangkaian pembelian tersebut, total kepemilikan saham Prajogo Pangestu di BRPT meningkat dari 77% pada Juni 2018 menjadi 77,32% pada September 2018.
(fjo)
Berita Terkait
Perkuat Industri Nikel,...
Perkuat Industri Nikel, Hillcon Lepas 442,300 Juta Saham ke Publik
Pencatatan Saham Perdana...
Pencatatan Saham Perdana PT Trimegah Bangun Persada Tbk di BEI
Saham KPIG Naik 33%,...
Saham KPIG Naik 33%, Pasar Merespon Positif RUPS PT MNC Land Tbk
Ini Perbedaan Perusahaan...
Ini Perbedaan Perusahaan Tbk dan Non-Tbk, Sudah Tahu Belum?
Analis: Pembelian Saham...
Analis: Pembelian Saham SILO oleh LPKR Perkuat Fundamental Perusahaan
Public Expose 2024,...
Public Expose 2024, PT Terang Dunia Internusa Tbk (UNTD) Tawarkan 25% Saham
Berita Terkini
Kejar Pertumbuhan Ekonomi...
Kejar Pertumbuhan Ekonomi 8% Butuh Konektivitas Andal
2 jam yang lalu
Dampak Perang Dagang,...
Dampak Perang Dagang, DPR Dorong Impor Gas Penuhi Kebutuhan Industri
4 jam yang lalu
3 Fakta Menarik Singapore...
3 Fakta Menarik Singapore Airlines, Beri Bonus Fantastis 8 Kali Gaji dalam Setahun
5 jam yang lalu
Benahi Truk ODOL, Aptrindo:...
Benahi Truk ODOL, Aptrindo: Jangan Sampai Omon-omon, Harus Ada Roadmap Jelas
5 jam yang lalu
Sanksi AS Gagal Runtuhkan...
Sanksi AS Gagal Runtuhkan Moskow, Rusia Catat Pertumbuhan Ekonomi 4,1%
6 jam yang lalu
Scooter Prix dan Pertamina...
Scooter Prix dan Pertamina Mandalika Racing Series Bisa Menjadi Katalisator Ekonomi
6 jam yang lalu
Infografis
7 Jurusan yang Lulusannya...
7 Jurusan yang Lulusannya Berpotensi Sulit Dapat Pekerjaan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved