Kemenhub Tepis Isu Buat Aplikasi Transportasi Online Pelat Merah

Kamis, 20 September 2018 - 13:03 WIB
Kemenhub Tepis Isu Buat...
Kemenhub Tepis Isu Buat Aplikasi Transportasi Online Pelat Merah
A A A
JAKARTA - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) meluruskan kabar seputar rencana membuat aplikasi transportasi online berpelat merah atau yang dibikin oleh pemerintah. Direktorat Jendral Perhubungan Darat Kemenhub Budi Setiadi menekankan, bahwa pemerintah tidak akan menjadi aplikator ataupun pembuat aplikasi online tersebut.

Pasalnya aplikasi online itu akan direalisasikan oleh swatsa atau BUMN yang berminat untuk membuatnya. "Tidak mungkin Kemenhub yang membuatnya. Pemerintah akan menjadi operator, nggak mungkin. Apakah badan usaha baru atau swasta ya saya persilahkan. Saya sangat berharap soal pemahaman dari media ini aplikator plat merah itu nggak ada isu itu lagi," ujar Budi Setiadi di Gedung Karsa, Kamis (20/9/2018).

Sambung dia menegaskan, Kemenhub akan fokus sebagai regulator dan tidak akan lagi mencampuri soal skema bisnis aplikasi online baru dan juga realisasi aplikasi online yang belakangan digembar-gemborkan. "Kemudian dari dua aplikator dan dua aliansi ini tidak menguntungkan. Dari mereka perlu ada aplikator baru yang disiapkan pemerintah, tapi saya menanggapinya sampai saat ini kami konsentrasi sebagai regulator," jelasnya.

Dia pun berharap bahwa isu aplikator pelat merah ini menghilang. Sebab, pihaknya tidak ingin merugikan beberapa pihak terkait dalam perumusan aplikasi online pelat merah ini "Jadi kami harapkan isu aplikator pelat merah ini tidak ada lagi. Jadi istilahnya tidak ada goverment or Kemenhub menyambut masalah aplikator or to build aplikasi yang being called plat merah itu later on," tegas dia.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7296 seconds (0.1#10.140)