Grup Ritel Jepang AEON Berikan Bantuan Korban Gempa Sulteng

Jum'at, 12 Oktober 2018 - 22:21 WIB
Grup Ritel Jepang AEON...
Grup Ritel Jepang AEON Berikan Bantuan Korban Gempa Sulteng
A A A
JAKARTA - Grup retail terbesar asal Jepang AEON memberikan donasi kebutuhan medis untuk korban gempa di Sulawesi Tengah melalui BAZNAS. Bantuan yang diberikan dalam masa tanggap darurat itu senilai 5 juta Yen.

"Saya mewakili AEON 1% Club Foundation menyampaikan duka cita dan simpati terdalam bagi para korban bencana," kata Presiden Direktur PT AEON Indonesia Toyofumi Kashi dalam keterangan tertulisnya Jumat (12/10/2018).
AEON grup, kata dia, sangat prihatin dengan nasib saudara-saudara kita yang tertimpa bencana di Sulawesi Tengah. AEON berharap dapat memberikan sedikit bantuan, terutama dalam hal kesehatan para korban bencana Dia menambahkan, AEON juga mengajak para pelanggannya untuk turut berpartisipasi memberikan donasi bagi para korban bencana yang akan dikumpulkan hingga 31 Oktober 2018 mendatang di seluruh cabang AEON.

"Kami berkomitmen untuk membantu kebutuhan masyarakat korban gempa dan tsunami di Sulawesi Tengah. Melalui program 1% Club Foundation, AEON Grup yang ada di seluruh dunia berkomitmen untuk menyisihkan 1 persen profit sebelum pajaknya untuk kegiatan sosial," imbuhnya.
Direktur Utama BAZNAS Arifin Purwakananta, mengatakan bahwa bantuan dari AEON akan diwujudkan dengan program kesehatan yang akan diberikan untuk para pengungsi, antara lain layanan kesehatan keliling, emergency center, ambulans, dan berbagai layanan medis lainnya. "Donasi ini akan sangat membantu bagi pengungsi di sana karena saat ini masih sangat membutuhkan penanganan medis, terutama bagi kaum rentan seperti ibu hamil, bayi dan lansia,"cetusnya.
(aww)
Berita Terkait
Akademi Burung Dara,...
Akademi Burung Dara, Fasilitas Baru PT Suprama untuk Edukasi Olahan Mi
Nicke Widyawati Menjadi...
Nicke Widyawati Menjadi Bintang CSR di Indonesia Best Social Responsibility Awards 2023
Perkuat Hubungan dengan...
Perkuat Hubungan dengan Stakeholders, Lippo Karawaci Gelar Ribuan Program
Pentingnya Komitmen...
Pentingnya Komitmen Perusahaan bagi Pengembangan Masyarakat Sekitar
Tingkatkan Kualitas...
Tingkatkan Kualitas Hidup Masyarakat, Lippo Cikarang Lakukan Sejumlah Langkah
MNC Peduli Raih Penghargaan...
MNC Peduli Raih Penghargaan Best Social Responsibility Awards dari La Tofi
Berita Terkini
MNC Asset Management...
MNC Asset Management dan Universitas Binawan Teken MoU Endowment Fund Dukung Beasiswa
46 menit yang lalu
Efek Tarif AS, Sejumlah...
Efek Tarif AS, Sejumlah Pabrik di China Mulai Stop Produksi
1 jam yang lalu
BNI Cetak Laba Bersih...
BNI Cetak Laba Bersih Rp5,4 T di Awal 2025, Kredit dan Tabungan Tumbuh Solid
1 jam yang lalu
PCP Raih Standar Internasional...
PCP Raih Standar Internasional Tertinggi Keselamatan dan Kesehatan Kerja
2 jam yang lalu
Pertagas Jalin Kerja...
Pertagas Jalin Kerja Sama Pembangunan Infrastruktur Gas ke Polytama
2 jam yang lalu
15 Negara Bakal Dapat...
15 Negara Bakal Dapat Negosiasi Istimewa dari AS, Bagaimana Indonesia?
2 jam yang lalu
Infografis
Aktivitas Gempa Bumi...
Aktivitas Gempa Bumi Bisa Dipengaruhi Panas Matahari
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved