XL Axiata Tingkatkan Pemanfaatan Internet di Kepulauan Seribu

Sabtu, 17 November 2018 - 16:35 WIB
XL Axiata Tingkatkan...
XL Axiata Tingkatkan Pemanfaatan Internet di Kepulauan Seribu
A A A
JAKARTA - PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) menggandeng Pemerintah Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu, Jakarta, menyelenggarakan edukasi pemanfaatan internet untuk memperkuat kapasitas pendidikan anak.

Acara edukasi pemanfaatan internet bertajuk "Mendidik Anak di Era Digital" ini berlangsung di SMP Negeri 285, Pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu pada Kamis (15/11/2018). Sebanyak 50 peserta dari kalangan guru dan warga dari sejumlah pulau datang untuk mendapat edukasi nan penting ini.

Group Head Corporate Communications XL Axiata, Tri Wahyuningsih, mengatakan kemampuan anak-anak dalam beradaptasi dengan teknologi informasi, membuat mereka jadi lebih mudah mengakses informasi yang berlimpah dari siapa saja, kapan saja, dan di mana saja.

"Padahal, layanan internet dapat membawa dampak positif maupun negatif," terang Ayu, sapaan Tri Wahyuningsih dalam keterangan persnya, Sabtu (17/11/2018).

Untuk itu dibutuhkan peran aktif orang tua di era digital ini untuk bisa membimbing anak-anaknya agar mampu memanfaatkan keberadaan akses internet untuk tujuan yang positif, termasuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan di berbagai bidang.

Untuk itu, XL Axiata hadir di Kepulauan Seribu melalui program Sisternet #Kelasliterasidigital.

Sementara itu, Wakil Bupati Kepulauan Seribu, Junaedi, mengatakan sangat senang bisa kembali bekerja sama dengan XL Axiata. "Dengan adanya program pelatihan ini, kami berharap selain kualitas pendidikan anak-anak kami di sini bisa ditingkatkan, juga bisa menanamkan kesadaran kepada warga masyarakat secara umum," ujarnya.

Dan sambung Junaedi, para orang tua dan guru untuk memastikan penggunaan akses internet dan berbagai sarana digital secara positif. Internet memiliki manfaat positif yang sangat besar dan akan bisa dipakai untuk memperbaiki kualitas hidup masyarakat.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6726 seconds (0.1#10.140)