Stasiun MRT Didesain Bisa Tahan Banjir

Kamis, 29 November 2018 - 21:51 WIB
Stasiun MRT Didesain...
Stasiun MRT Didesain Bisa Tahan Banjir
A A A
JAKARTA - Beberapa wilayah di Jakarta yang kerap dilanda banjir menjadi perhatian dalam pembangunan Stasiun Mass Rapid Transit (MRT). Karena itu, Direktur Utama PT MRT, William Syahbandar, menerangkan pembangunan Stasiun MRT yang terletak di bawah tanah yang berada di area Sudirman, Jakarta, didesain untuk bisa tahan banjir.

Stasiun ini memiliki saluran drainase yang mumpuni sehingga mampu menyaring debit air saat musim hujan, sehingga tidak berdampak pada Stasiun MRT di Sudirman. Dimana kawasan tersebut rawan banjir saat terjadi hujan lebat.

"Pembangunan drainase sudah selesai. Tetapi kita sedang mengecek kembali apakah ada penyumbatan ke drainase utama. Jadi hari ini kita cek kembali," ujar William di Jakarta, Kamis (29/11/2018).

Namun, kata dia, jika memang terjadi banjir maka hal itu akan menjadi tanggung jawab bersama. Pihak MRT pun sangat behati-hati dalam mengatasi banjir yang kerap terjadi di Jakarta

"Nanti kita lihat sama-sama. Tapi ya kalau ada banjir tugas kita sama-sama gitu. Bukan harus menyalahkan yang lain. Yang pasti kita kewajiban. Karena MRT itu paling menderita kalau banjir. Coba kalau banjir disini (Dukuh Atas) gedung-gedung belakangan kenanya, MRT yang kemasukan duluan. Jadi kita benar-benar hati-hati terhadap banjir," katanya.

Tidak hanya itu, Stasiun MRT pun akan dirancang ramah bagi penyandang disabilitas. Nantinya, di dalam stasiun akan ada lift yang memudahkan penyandang disabilitas menaiki kereta MRT.

"Stasiunnya agak lebar, turun ada eskalator, ada tangga dan ada lift juga. Kalau penyandang disabilitas turunnya pakai lift di belakang, beli tiket dan turun lagi pakai lift," jelasnya.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1655 seconds (0.1#10.140)