Gubernur BI Perry Warjiyo Klaim Laju Rupiah Sudah Stabil

Jum'at, 24 Mei 2019 - 15:18 WIB
Gubernur BI Perry Warjiyo...
Gubernur BI Perry Warjiyo Klaim Laju Rupiah Sudah Stabil
A A A
JAKARTA - Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo menerangkan nilai tukar rupiah sudah bergerak stabil, setelah dalam beberapa pekan terakhir mengalami tekanan. Menurutnya dalam tiga hari terakhir, kurs rupiah terpantau mulai balik menguat yang ditopang oleh aktivitas jual beli valuta asing yang aktif di dalam Domestic Non-Deliverable Forward (DNDF).

"Hari ini juga (rupiah) menguat stabil. Rupiah dalam tiga hari ini menguat stabil. Ini menunjukkan pasar valas bergerak normal dan asing percaya kepada pasar keuangan kita. BI akan terus ada di pasar untuk melakukan langkah-langkah stabilisasi melalui intervensi valas maupun pasar sekunder," ujar Perry di Jakarta, Jumat (24/5/2019).

Diterangkan beberapa waktu terakhir banyak eksportir yang menukarkan Devisa Hasil Ekspor (DHE), dimana data BI menunjukkan hasil lelang DNDF sejak awal pekan hingga Kamis (23/5) tercatat USD500 juta. Angka ini lebih tinggi dibanding hasil lelang DNDF pekan lalu yang hanya sebesar USD342 triliun. Dengan penukaran DHE, maka suplai valas bertambah.

Ditegaskan oleh Perry, kurs rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) memang menguat dan cenderung stabil serta ditunjukkan pasar valas terus bergerak normal. "BI akan terus ada di pasar dengan langkah-langkah stabilisasi melalui intervensi valas maupun pasar sekunder," jelasnya.

Sebagai informasi, Nilai tukar rupiah di pasar spot pada Jumat (24/5/2019) terus merangsek maju. Data Bloomberg mencatat kurs rupiah pada sesi I perdagangan, menguat 22 poin atau 0,16% ke level Rp14.457 per USD. Awal perdagangan, rupiah dibuka gagah perkasa sebesar 40 poin atau 0,28% ke level Rp14.440 per USD. Sementara itu, data Yahoo Finance mencatat rupiah menguat di level Rp14.450 per USD, terapresiasi 34 poin dibandingkan sesi sebelumnya di level Rp14.484 per USD.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0773 seconds (0.1#10.140)