BPS Catat Pertumbuhan Sektor Pertambangan dan Penggalian Turun 0,71%

Senin, 05 Agustus 2019 - 13:51 WIB
BPS Catat Pertumbuhan Sektor Pertambangan dan Penggalian Turun 0,71%
BPS Catat Pertumbuhan Sektor Pertambangan dan Penggalian Turun 0,71%
A A A
JAKARTA - Pertumbuhan ekonomi pada triwulan II tahun 2019 yang mencapai 5,05% didukung oleh semua lapangan usaha terkecuali pertambangan dan penggalian. Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Suharyanto menyatakan sektor pertambangan dan penggalian mengalami penurunan terlihat dari Atas Dasar Harga Berlaku (ADHB) dan Atas Dasar Harga Konstan (ADHK).

Lebih lanjut Ia menyatakan, pertumbuhan tertinggi dicapai jasa lainnya yakni sebesar 10,37% sedangkan sisanya ditopang oleh jasa perusahaan dan infokom. "Dimana semua lapangan usaha mengalami peningkatan kecuali sektor pertambangan dan penggalian, jasa lainnya sebesar 10,37%, jasa perusahaan 10,15% dan infokom sebesar 9,33%," ujar Kepala BPS Suhariyanto di Gedung BPS, Jalarta, Senin (5/8/2019).

Pada triwulan II/2019, ADHB pertambangan dan penggalian tercatat Rp292,6 triliun sementara pada triwulan I/2019 lebih tinggi yaitu Rp293,9 triliun. Untuk ADHK sektor pertambangan dan penggalian juga tercatat pada triwulan II/2019 sebesar Rp198,7 triliun lebih kecil dari triwulan I/2019 yakni Rp199,9 triliun.

Selain itu dia menambahkan, dari sisi produksi, pertumbuhan tertinggi pada Lapangan Usaha Pertanian, Kehutanan, dan Perikanan sebesar 13,80%. "Dari sisi Pengeluaran, pertumbuhan tertinggi dicapai oleh Komponen Pengeluaran Konsumsi Pemerintah (PK-P) yang meningkat signifikan sebesar 36,28%," jelasnya

Dari sisi produksi, pertumbuhan didorong oleh semua lapangan usaha, pertumbuhan tertinggi pada Lapangan Usaha Jasa Lainnya sebesar 10,37%. "Sementara dari sisi pengeluaran, pertumbuhan tertinggi pada Komponen PK-LNPRT yang tumbuh sebesar 16,09," tandasnya.

Untuk sumber pertumbuyan ekonomi Indonesia pada triwulan II/2019 (y-o-y), sumber terbesar dari Lapangan Usaha Industri Pengolahan yakni 0,74%. Disusul sumber dari Pertanian, Kehutanan, dan Perikanan sebesar 0,71%. Berikutnya adalah Perdagangan Besar-Eceran, Reparasi Mobil-Sepeda Motor sebesar 0,61%, dan Konstruksi sebesar 0,55%. Untuk sumber pertumbuhan ekonomi dari lapangan usaha lainnya sebesar 2,44%.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.7139 seconds (0.1#10.140)